Pejabat Pemkot Lubuk Linggau Ikuti Rakor Rutin Pengendalian Inflasi

Inflasi.-Foto: tangkapan layar-UMSU.

KORANLINGGAUPOS.ID - Senin 12 Agustus 2024, pejabat dilingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuk Linggau kembali mengikuti rapat koordinasi bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terkait pengendalian inflasi via zoom meeting di Command Center.

Kali ini diikuti oleh asisten II Setda Kota Lubuklinggau H Surya Darma. 

Rakor kali ini dipimpin Plt Sekjen Kemendagri, Tomsi Tohir.

Dalam Rakor Direktur Direktorat Statistik Harga, Windhiarso Ponco memaparkan mengenai tinjauan inflasi dan indeks perkembangan harga minggu kedua Agustus 2024.

BACA JUGA:Cegah Naiknya Inflasi Daerah Harus Pastikan Kebutuhan Masyarakat Terpenuhi

BACA JUGA:Hasil Rakor Inflasi Mingguan Siap-siap Kemungkinan Harga Beras Bakal Naik Lagi

Dikutip dari laman resmi Diskominfotiksan Kota Lubuklinggau tingkat inflasi Juli 2024 pada komponen Inti mengalami inflasi sebesar 0,18 persen dengan andil inflasi sebesar 0,12 persen.

Diketahui komoditas yang memberikan andil inflasi komponen inti adalah emas perhiasan, kopi bubuk, biaya sekolah dasar sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas.

Sementara untuk komponen diatur pemerintah juga mengalami inflasi sebesar 0,11 persen dengan andil inflasi sebesar 0,02 persen.

Komoditas yang dominan memberikan andil inflasi komponen diatur pemerintah adalah sigaret kretek mesin (SKM) dan sigaret kretek tangan (SKT).

BACA JUGA:Pemkot Lubuk Linggau Fokus Atasi Stunting, Inflasi dan Kemiskinan Ini Hasilnya

BACA JUGA:Periode Mei 2024 Lubuklinggau Alami Inflasi 0,14 persen

Komponen yang mengalami deflasi sebesar 1,92 persen dengan andil deflasi sebesar 0,32 persen.

Komoditas yang dominan memberikan andil deflasi komponen bergejolak adalah bawang merah, cabai merah, tomat, daging ayam ras, bawang putih, dan telur ayam ras.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan