Tipe-X dan Lala Widi Guncang Panggung Istimewa, Penonton Teriak Histeris
HIBUR : Grup Band TiPe X menghibur para penonton yang membanjiri lapangan eks Kompi Lubuklinggau Jumat malam 6 September 2024.-Foto : Mukmin/ Linggau Pos-
KORANLINGGAUPOS.ID - Konser Istimewa yang dinanti-nantikan oleh penggemar musik SKA dan dangdut tanah air khususnya Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan akhirnya tiba.
Grup band legendaris TIPE X dan penyanyi dangdut yang sedang naik daun saat ini Lala Widy, menghibur masyarakat Kota Lubuklinggau pada Jumat malam 6 September 2024 di Lapangan eks Kompi Lubuklinggau.
Konser Istimewa yang diadakan oleh Vendor Pesta Musik Istimewa CV. Red Production Jaya bekerjasama dengan PT.Djarum tersebut sukses menyedot puluhan ribu pencinta musik SKA dan Dangdut di Kota Lubuk Linggau dan sekitarnya.
Sejak sore hari penonton sudah mulai berdatangan, dan penuh antusias akan menyaksikan idolanya manggung di Kota Lubuk Linggau.
Lala Widy tampil di Panggung Istimewa lapangan eks Kompi Lubuklinggau Jumat malam 6 September 2024.--
BACA JUGA:Meet & Greet Tipe X dan Lala Widy Pesta Musik Istimewa di Lubuk Linggau
BACA JUGA:Yuk Upgrade Kualitas Musikmu! Ini 10 Rekomendasi Speaker Bluetooth Full Bass Terbaik 2024
Puluhan ribu X-Friends (sebutan fans Tipe-X) dan fans Lala Widy sudah tidak sabar menantikan idola mereka untuk tampil dan menghiburnya.
Sebelum penampilan Tipe X dan Lala Widy terlebih dahulu band lokal Asal Lubuk Linggau menghibur para penonton yang sudah membanjiri lapangan eks Kompi Lubuk Linggau sejak sore hari.
Walaupun berdesak desakan mereka rela demi bisa menyaksikan idola mereka manggung di Kota Lubuk Linggau.
Penampilan awal dibuka dengan Lala Widy yang menghebohkan dan membuat para penonton yang datang terkagum kagum dan bernyanyi bersamanya.
Grup Band TiPe X tampil di Panggung Istimewa lapangan eks Kompi Lubuklinggau Jumat malam 6 September 2024.--
BACA JUGA:Upgrade Kualitas Musikmu! Ini 7 Rekomendasi Speaker Bluetooth Full Bass Terbaik 2024
BACA JUGA:Ingin Hasilkan Uang Gratis 8 Dolar Per Hari dari Internet dengan Musik? Begini Caranya