Performa Handal Punya Fitur AI Canggih, Oppo Reno12 F dan Oppo A3 Pro, Ready di Cahaya Cell Lubuk Linggau

Karyawan Cahaya Cell Lubuk Linggau menunjukkan Oppo Reno12 F dan Oppo A3 Pro.-Foto : Yulmi Pransiska-Linggau Pos

KORANLINGGAUPOS.ID - Oppo Reno12 F dan Oppo A3 Pro ialah smartphone terbaru dari Oppo yang diluncurkan pada tahun 2024. 

Dengan berbagai fitur canggih dan desain yang menarik, Oppo Reno12 F dan Oppo A3 Pro ini menawarkan banyak keunggulan yang membuatnya layak dipertimbangkan. 

Cahaya Cell yang berada di Jalan Yos Sudarso No.3, Kelurahan Taba Koji, Kecamatan  Lubuk Linggau Timur I, Kota Lubuklinggau, yang menyediakan berbagai smartphone terbaik, diantaranya Oppo Reno12 F dan Oppo A3 Pro. 

Owner Cahaya Cell Edi Susanto melalui Sales Promotion Adi saat dibincangi Wartawan KORANLINGGAUPOS.ID  mengatakan Oppo Reno12 F dan Oppo A3 Pro 5G ialah termasuk rekomendasi smartphone yang memiliki performa handal dan harga yang terjangkau. 

BACA JUGA:Samsung Galaxy A55 5G Turun Harga Hingga Rp1 Jutaan, HP Terpopuer ini 5 Keunggulannya

BACA JUGA:Jaga Daya Tahan Baterai Lebih Lama di Samsung Galaxy, Lakukan Hal Ini dengan Game Booster

Smartphone Oppo Reno12 F dan Oppo A3 Pro memiliki desain yang elegan dan berkelas, mirip dengan ponsel flagship yang harganya jauh lebih mahal. 

"Bagian belakang ponsel ini dilengkapi dengan modul kamera sirkular besar yang terletak di tengah, memberikan tampilan yang mewah dan unik. Desain ini disebut sebagai  Cosmos Ring  dan memberikan nuansa jam tangan mewah yang jarang ditemukan di kelas harganya,"tutur adi. 

Ia pun menambahkan salah satu keunggulan utama dari Oppo Reno12 F adalah layarnya yang menggunakan teknologi AMOLED. Layar ini memiliki ukuran 6.67 inci dengan resolusi tinggi, memberikan tampilan yang tajam dan warna yang kaya. 

"Untuk Oppo A3 Pro 5G adalah durabilitasnya yang luar biasa. Ponsel ini telah lolos standar militer MIL-STD 810H, yang berarti telah diuji untuk tahan banting dalam berbagai kondisi ekstrem. Ini menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna yang sering menjatuhkan ponsel mereka secara tidak sengaja atau membutuhkan perangkat yang tahan lama,"ungkapnya.

BACA JUGA:Mau Beli iPhone 16 di Luar Negeri? Berikut Rincian Biaya Daftar IMEI

BACA JUGA:5 Tips Merakit PC Gaming Murah, Performa Maksimal Anggaran Minimal

Didukung leh RAM sebesar 12 GB dan memori internal hingga 512 GB, memastikan ponsel ini mampu menjalankan berbagai aplikasi dan game dengan lancar tanpa lag. 

"Untuk kebutuhan fotografi, Oppo Reno12 F dilengkapi dengan kamera utama 50 MP yang didukung oleh kamera ultrawide 8 MP dan kamera makro 2 MP. Kamera ini juga dilengkapi dengan fitur Gyro EIS (Electronic Image Stabilization) yang membantu menghasilkan video yang stabil dan bebas dari guncangan,"lanjutnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan