Ada 5 Perwira Tinggi Stafsus KSAU Marsekal Baru setelah Mutasi Panglima TNI, Ini Nama dan Profilnya
Ada 5 Perwira Tinggi Stafsus KSAU Marsekal Baru setelah Mutasi Panglima TNI, Ini Nama dan Profilnya-Tangkap Layar -
KORANLINGGAUPOS.ID- Pada 11 September 2024, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto kembali menggelar mutasi besar-besaran Perwira Tinggi di lingkungan TNI, termasuk di TNI Angkatan Udara (AU).
Dari total 130 perwira tinggi yang dimutasi, 23 di antaranya berasal dari TNI AU.
Salah satu bagian penting dari mutasi ini adalah pengangkatan lima perwira tinggi berpangkat Marsekal Pertama (Marsma) sebagai Staf Khusus (Stafsus) Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) yang baru.
BACA JUGA:29 Daftar Nama Kolonel TNI AD Pecah Bintang Jadi Brigjen
BACA JUGA:Ada 4 Perguruan Tinggi Bisa Kuliah D3-S1 Gratis, dan Lulusannya Jadi TNI Pangkat Letda
Mutasi ini didasarkan pada Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1080/IX/2024 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia.
Pengangkatan ini bertujuan untuk memberikan penyegaran dalam organisasi sekaligus memberikan kesempatan kepada perwira tinggi TNI AU untuk meningkatkan kapasitas dan kariernya dalam posisi strategis.
Berikut adalah lima perwira tinggi yang kini menjabat sebagai Stafsus KSAU Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono:
1. Marsma TNI Ronald Lucas Siregar
BACA JUGA:Ada 14 Brigjen TNI AD yang Dimutasi Jenderal TNI, Berikut Daftar Nama-namanya
BACA JUGA:Pecatan TNI Dalang yang Habisi Nyawa Napi Asal Musi Rawas
Marsma TNI Ronald L. Siregar merupakan salah satu Stafsus KSAU yang baru diangkat dalam mutasi terbaru ini.
Pria kelahiran Bogor, 25 Desember 1971, merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1992.
Sebelum dipercaya menjadi Stafsus KSAU, Marsma TNI Ronald pernah menduduki sejumlah posisi penting.