30 Anggota DPRD Kota Lubuklinggau 2024 -2029 Dilantik, 1 Orang Mundur Ini Penggantinya
Daftar nama-nama Anggota DPRD Kota Lubuk Linggau periode 2024 -2029-ilustrasi-
KORANLINGGAUPOS.ID - Pelantikan 30 anggota DPRD Kota Lubuklinggau terpilih periode 2024-2029 diperkirakan lebih kurang 1.000 tamu undangan yang akan hadir.
Rapat Paripurna Istimewa pelantikan DPRD Kota Lubuklinggau periode 2024-2029, dilaksanakan pada pukul 13.00 WIB Senin 30 September 2024.
30 anggota DPRD Kota Lubuklinggau terpilih periode 2024-2029 langsung dilantik oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Lubuklinggau.
Pimpinan DPRD Kota Lubuklinggau sementara dipilih dari peraih suara terbanyak pertama dan kedua.
BACA JUGA:30 Anggota DPRD Kota Lubuklinggau Periode 2024-2029 Dilantik Hari Ini
BACA JUGA:40 Anggota DPRD Mura Terpilih Dilantik
Yakni Suara terbanyak dari Partai Golkar dan Partai NasDem.
Yakni yang ditunjuk dari partai, Yulian Effendi dari Partai Golkar dan Hj Ratna Dewi dari Partai Nasdem.
Mereka berdua akan memimpin proses transisi sebelum pimpinan definitif terpilih.
Menurutnya, sesuai dengan UU No.23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah,
BACA JUGA:75 Daftar Anggota DPRD Sumsel 2024-2029 Dilantik Hari Ini, Ini Daftar Namanya
BACA JUGA:KPU Tetapkan Winasta Ayu Duri Gantikan H Rodi Wijaya, Calih DPRD Kota Lubuk Linggau
Dimana pimpinan sementara DPRD ditugaskan untuk memfasilitasi berbagai agenda awal, termasuk pembentukan fraksi, komisi, serta penyusunan tata tertib dewan.
Namun 1 anggota DPRD Kota Lubuklinggau Terpilih periode 2024-2029 dari Partai Golkar mengikuti Kontestasi Pemilihan Walikota Lubuklinggau danmemilih untuk mengundurkan diri.