Tim Polda Sumsel Selidiki Penyebab Kebakaran Gudang Logistik KPU Lubuk Linggau

Tim Fiskom Bid Labfor Polda Sumsel melakukan olah TKP dan pengambilan barang bukti, Minggu 20 Oktober 2024. -Foto: Riena Maris-Linggau Pos

KORANLINGGAUPOS.ID - Polres Lubuk Linggau melalui Sat Reskrim Polres Lubuk Linggau datangkan Fiskom Bid Labfor Polda Sumsel, guna melakukan olah TKP gudang logistik Pemilu KPU Kota Lubuk Linggau yang terbakar, Minggu 20 Oktober 2024.

Kapolres Kota Lubuk Linggau AKBP Bobby Kusumawardhana melalui Kasat Reskrim, AKP Hendrawan menjelaskan, hal ini dilakukan agar pihaknya mendapatkan kejelasan terkait penyebab dari kebakaran tersebut

"Sejauh ini sudah ada enam saksi yang sudah kita mintai keterangan, admin PT SBBI 4 orang, juru bicara satu orang dan sopir PT SBBI satu orang, karena yang pertama tahu kebakaran dan teriak ada api sopir ini," ungkap Kasat Reskrim, kemarin.

Sementara Plh Kasubbid Fiskom Bid Labfor Polda Sumsel, Kompol Reza Candra Jaya mengatakan olah TKP dan pengambilan sampel dilakukan sekitar 2,5 jam.

BACA JUGA:Gudang Logistik Terbakar, KPU dan Pj Wali Kota Lubuk Linggau Beri Penjelasan

BACA JUGA:Gudang Logistik KPU Lubuklinggau Terbakar, Ini Penjelasan Ketua KPU

Dari pukul 15.30 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB.

"Kami melakukan olah TKP gudang logistik KPU dan gedung PT SBBI ini atas permintaan Pak Kapolres dalam hal ini melalui Kasat Reskrim. Tadi tim melakukan olah TKP terhadap bangunan tersebut, setelah melakukan olah TKP kita mengambil beberapa barang bukti yang nantinya akan kita serahkan kepada penyidik untuk dilakukan pemeriksaan di laboratorium forensik Polda Sumsel," jelasnya.


Tim Fiskom Bid Labfor Polda Sumsel persiapan melakukan olah TKP dan pengambilan barang bukti, Minggu 20 Oktober 2024. -Foto: Riena Maris-Linggau Pos

Untuk hasil yang lebih lanjut tegasnya, akan mereka informasikan hal tersebut kepada pak Kapolres yang meminta serta Kasat Reskrim sebagai penanggung jawab

"Barang bukti yang kita ambil itu kabel listrik sisa kebakaran, kemudian abu arang sisa kebakaran akan kita analisa juga. Apakah mengandung bahan kabar atau tidak, untuk memastikan apakah ada unsur kesengajaan atau tidak," ungkapnya.

BACA JUGA:BREAKING NEWS, Gudang Logitik KPU Lubuklinggau Terbakar, Langsung Lakukan Dievakuasi

BACA JUGA:Ditinggal Suami Kerja, Rumah Lantai II Semi Permanen Terbakar

Hasil pemeriksaan sementara di lapangan diakuinya belum bisa mereka simpulkan, karena harus menunggu pemeriksaan labor.  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan