Kasat PolPP Pastikan 652 Petugas Satlinmas Pam TPS Dikasih Baju Seragam
Pj Wali Kota Lubuk Linggau, H Koimudin didampingi Asisten I Setda Kota Lubuk Linggau, Erwin Armeidi, menyerahkan baju seragam Satlinmas secara simbolis pada acara pembekalan petugas pemantau Pilkada Pemerintah Kota Lubuk Linggau tahun 2024 dan simulasi p- Foto : Muhammad Yasin/Linggau Pos-
KORANLINGGAUPOS.ID - Plt Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasat PolPP) Kota Lubuk Linggau, Zuhadi melalui melalui Kabid Linmas, Wardiyo memastikan 652 petugas Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) yang bertugas di TPS (Tempat Pemungutan Suara) dapat pakaian seragam.
Namun dijelaskannya pakaian seragam yang diberikan ini bukan pakai seragam lengkap tapi hanya baju dan topi. "Kita berikan baju dan topi Satlinmas untuk dipakai pada saat menjalankan tugas Pam TPS Pilkada serentak 2024," tugasnya kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Ahad 24 November 2024.
Menurutnya pakai seragam tersebut sudah dibagikan. "Sudah kita bagikan kepada petugas Satlinmas," tambahnya.
Ditegaskannya, Satlinmas yang bertugas wajib memakai baju seragam untuk membedakan mana petugas KPPS (Kelompok Panitia Pemungutan Suara) dan mana petugas keamanan.
BACA JUGA: Puluhan Pelajar di Lubuk Linggau Bolos Sekolah, Ditertibkan Sat PolPP
BACA JUGA:Sat PolPP dan Damkar Mura Terima Kunjungan Edukasi dari Anak Didik RA Azhariyah Desa Suro
"Kalau pakai baju seragam masyarakat langsung tahu ini petugas Satlinmas,” tambahnya.
Petugas Satlinmas hanya ada di TPS. Untuk di PPS (Panitia Pemungutan Suara) kelurahan maupun di PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) tidak ditempatkan Satlinmas.
Sebagaimana diketahui total Satlinmas se Kota Lubuk Linggau 1.521 orang yang ditugaskan Pam TPS 652 orang dengan rincian satu TPS ditugaskan 2 orang Satlinmas.
Proses seleksi Linmas dilakukan oleh PPS berkoordinasi dengan Lurah karena mereka yang tahu apakah Linmas yang akan ditugaskan untuk PAM TPS berafiliasi terhadap pasangan calon (Paslon) wali kota dan wakil wali kota atau tidak.
BACA JUGA:Lagi Anjal dan Pengemis di Lubuklinggau Diamankan Sat PolPP
BACA JUGA:Pasca Giat Yustisi Sat PolPP Lakukan Pembinaan ke Pelaku Usaha
Tugas PAM TPS mulai dari persiapan di lokasi TPS pada tanggal 26 November 2024 hingga selesai rekapitulasi perolehan suara di tingkat TPS.
Linmas yang bertugas PAM TPS honornya dibayar KPU dalam hal ini mungkin secara teknis dibayar KPPS (Kelompok Panitia Pemungutan Suara) di TPS.