4 Produk Indomie Ditarik di Australia, Ini Alasan dan Klarifikasi Resmi PT Indofood Sukses Makmur TBK
4 Produk Indomie Ditarik di Australia, Ini Alasan dan Klarifikasi Resmi PT Indofood Sukses Makmur TBK-Tangkap Layar -
KORANLINGGAUPOS.ID – Empat varian rasa Indomie ditarik dari peredaran di Australia akibat kekhawatiran terhadap keamanan pangan.
Penarikan ini dilaporkan oleh Food Standards Australia New Zealand (FSANZ) yang menyatakan bahwa produk-produk Indomie tersebut tidak mencantumkan informasi bahan alergen secara jelas.
Keputusan penarikan empat produk Indomie ini diambil untuk melindungi konsumen yang rentan terhadap reaksi alergi terhadap bahan makanan tertentu.
Produk Indomie yang Ditarik
BACA JUGA:Belajar Bisnis Sejak Dini Melalui Indomie
BACA JUGA:2 Varian Indomie Ditarik Australia Kenapa? Ini Alasannya
Adapun varian rasa Indomie yang ditarik meliputi:
1. Indomie Ayam Bawang
2. Indomie Soto
3. Indomie Mi Goreng Rendang
4. Indomie Mi Goreng Aceh
Produk-produk tersebut dinyatakan tidak memberikan informasi lengkap mengenai kandungan bahan alergen pada labelnya.
BACA JUGA:Kuliner Lubuk Linggau : Cobain Mie Ayam Bangka Premium Porsi Melimpah
BACA JUGA:Kuliner Lubuk Linggau: Cobain Lezatnya Mie Gaco-One 354