Sidak Hari Pertama Kerja, Catat ini Pesan Pj Bupati Muba untuk ASN dan Staf
Pj Bupati Musi Banyuasin H Sandi Fahlepi sidak sejumlah OPD di hari pertama masuk tahun 2025. -Foto: Pemkab Muba-
KORANLINGGAUPOS.ID - Kamis 2 Januari 2025 jadi hari pertama masuk para pegawai dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Banyuasin (Muba).
Guna memastikan layanan publik berjalan maksimal, Penjabat Bupati Muba H Sandi Fahlepi melaksanakan inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Melalui sidang itu, Sandi Fahlepi ingin memastikan kedisiplinan pegawai, khususnya ASN dalam memberikan pelayanan di hari pertama kerja pasca libur tahun baru masehi.
Pj Bupati Muba langsung memantau para ASN yang tugas di RSUD Sekayu, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Muba, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).
BACA JUGA:Duka Tahun Baru Rumah Ludes Terbakar, Begini Gerak Cepat Pemkab Muba
BACA JUGA:Dinsos Muba Dapat Bantuan Mobil Ambulance
Pj Bupati berharap kinerja para ASN tahun 2025 semakin meningkat terutama dalam memberikan pelayanan dan keamanan bagi warga.
H Sandi Fahlepi menghimbau seluruh staf terutama pada pelayanan publik agar melaksanakan pekerjaan secara optimal.
Ia berharap, seluruh jajaran ASN Muba bisa selalu solid dan bekerjasama dalam menumbuhkan berbagai inovasi dan kreatifitas guna mewujudkan Kabupaten Muba lebih baik.