Inilah 7 Penyebab dan Cara Atasi Kepala Pusing Seperti Berputar

Foto Ilustrasi kepala pusing-foto tangkapan layar Alodokter.com -

Hal ini terjadi karena saat duduk atau berbaring, darah akan lebih banyak terkumpul di bagian kaki. Ketika Anda berdiri secara tiba-tiba, aliran darah menuju jantung menjadi lebih sedikit. Kondisi tersebut akan membuat berbagai organ di dalam tubuh, termasuk otak, tidak menerima pasokan darah yang cukup dan menyebabkan vertigo.

BACA JUGA:10 Langkah Membuat Puding Cokelat Milo Dengan Mudah

3. Sakit kepala migrain

Migrain juga bisa menimbulkan kepala terasa berputar. Dalam dunia medis, kondisi ini dikenal dengan istilah migrain vestibular. Migrain vestibular akan membuat penderitanya mengalami vertigo sebelum, selama, atau sesudah migrain terjadi.

Vertigo akibat migrain dapat terjadi selama beberapa menit hingga berjam-jam. Tak hanya itu, kondisi tersebut juga biasanya akan disertai dengan gejala migrain lainnya, seperti sakit kepala, mual, dan muntah.

4. Penyakit Meniere

Penyakit Meniere adalah gangguan telinga bagian dalam yang sampai saat ini masih belum diketahui secara pasti penyebabnya. Meski begitu, penyakit ini sering kali dikaitkan dengan penumpukan cairan di dalam telinga yang membuat penderitanya mengalami gangguan pendengaran dan keseimbangan.

BACA JUGA:Kabupaten Muba Akan BAngun Pabrik CPO

Selain itu, penyakit Meniere juga bisa menimbulkan serangan vertigo yang membuat kepala terasa berputar serta menimbulkan suara berdenging di telinga (tinnitus).

5. Labirinitis

Labirinitis dapat terjadi ketika saluran bagian dalam telinga atau yang dikenal dengan labirin telinga mengalami peradangan. Labirin telinga sendiri merupakan salah satu bagian telinga yang memiliki peran penting dalam proses mendengar suara dan menjaga keseimbangan tubuh.

Jika salah satu atau kedua labirin telinga meradang, pendengaran dan keseimbangan tubuh pun akan terganggu. Akibatnya, penderita labirinitis bisa mengalami beberapa gejala, salah satunya vertigo yang menimbulkan kepala terasa berputar.

6. Stroke

Penyebab munculnya sensasi kepala berputar yang tidak kalah penting untuk diwaspadai adalah stroke, terutama stroke yang menyerang batang otak atau otak kecil. Pasalnya, kedua bagian otak tersebut merupakan bagian dari sistem saraf pusat yang mengatur beberapa aktivitas tubuh, termasuk keseimbangan dan koordinasi tubuh.

BACA JUGA:Tahun 2024 Peringatan Peristiwa Perang 5 Hari 5 Malam Kembali Digelar

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan