Calon Presiden Mahasiswa Wajib Punya Karakter ini
Penjelasan mengenai calon presiden mahasiswa -FOTO : tangkap layar Youtube @Rembuk Santuy -
BACA JUGA:Libur Nataru Tiket KA Serelo Ekonomi Ludes, Begini Cara Beli dan Batalkan Pembelian Tiket Kereta Api
Cara berbicara di kelas, gesture dan lain sebagainya juga akan menjadi penilaian ketika kampanye. maka dari itu sampaikanlah dengan baik, persiapkanlah semuanya dengan baik.
Ketika kalian ditanyakan tentang visi misi jangan sampai tidak bisa jawab, kata-kata yang digunakan dalam visi misi harus dipertimbangkan dengan baik supaya orang lain tidak menafsirkan dengan salah.
Bagaimana elektabilitas bisa naik adalah proses menjadi presma itu tidak sampai dititik pemilu saja, namun setelah itu mereka bekerja untuk masyarakat yang artinya harus punya modal untuk bekerja bagi masyarakat.
Seperti benar-benar harus punya kualitas diri dalam kepemimpinan misal Bagaimana teman-teman memanajemen diri dan memanajemen orang lain.
BACA JUGA:Cetak Spanduk Cepat dan Murah Hanya di Ria Printing
Jadi bukan kualitas diri yang dibuat-buat yang kalian populerkan karena itu harus pemikiran dari diri kalian
Memimpin adalah hal yang tidak sederhana, ketika sudah terpilih bukan artinya penderitaan dalam pemilu berkurang dan bukan berarti bakal menikmati hal-hal yang bahagia.
Bahkan prosesnya akan semakin berat maka kualitas menjadi hal yang nomor satu walaupun demikian elektabilitas jangan dilupakan.
Seorang presiden mahasiswa pada intinya adalah membangun kualitas diri dengan melakukan kerja-kerja kebaikan, buat dampak baik seluas-luasnya, lalu membagikan itu kepada publik, sehingga kalian dikenal sebagai orang yang bekerja baik karena memang melakukan pekerjaan-pekerjaan yang baik.(*)