Diinformasikan Tenggelam, Defrian Warga Noman Baru Muratara Akhirnya Ditemukan Dalam Keadaan Selamat

Defrian Pales (37), warga Desa Noman Baru Kecamatan Rupit yang ditemukan masih selamat usai 8 jam tenggelam di sungai, kini mendapat perawatan di RSUD Rupit -Foto : Dok Polsek Muara Rupit -

MURATARA, KORANLINGGAUPOS.ID - Defrian Pales (37), warga Desa Noman Baru Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) berhasil ditemukan, setelah diinformasikan hilang tenggelam di Sungai Minak Desa Noman, Senin 3 Maret 2025 sekitar pukul 04.00 wib.

Ia ditemukan warga, Senin 3 Maret 2025 sekitar pukul 09.00 wib dalam keadan masih hidup, dan kini tengah mendapat perawatan di RSUD Rupit.

Informasi ini disampaikan oleh Kapolsek Rupit IPTU Dheny Satrya saat dikonfirmasi KORANLINGGAUPOS.ID, Senin 3 Maret 2025. 

"Ia sudah ditemukan. Alhamdulilillah selamat dan sekarang dalam perawatan di RSUD Rupit. Korban ditemukan pagi sekitar pukul 09.00 wib, ditemukan dengan jarak 200 meter dari lokasi kejadian," ungkap Kapolsek. 

BACA JUGA:Sehari 2 Korban Tenggelam di Lubuk Linggau, Termasuk Pelajar Hanyut di Siring Agung

BACA JUGA:Cari Ikan untuk Lauk Makan, Warga Lubuk Linggau Ini Tewas Tenggelam di Sungai Kelingi

Ia menyebutkan, korban tenggelam lantaran kepeleset saat hendak buang air ke sungai. 

"Korban sedag berada di rompok atau kebun, sekitar pukul 01.00 wib dini hari dia ke tepian sungai mau buang air besar. Sayangnya terpeleset di sungai sehingga diinformasikan warga hilang tenggelam," jelas Kapolsek.

Sebelumnya, laporan ada warga hilang tenggelam juga dilaporka ke BPBD. Petugas bersama warga pun terus mencari keberadaan korban. 

Laporan ke BPBD sendiri, Senin pukul 04.30 WIB BPBD mendapatkan laporan ada warga tengelam di Sungai Minak Desa Noman Kecamatan Rupit. Berdasarkan informasi dari warga setempat, kejadian korban berada berada di kebun hendak bangun sahur, lalu korban terpeleset di aliran sungai minak. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan