Budidaya Ikan Gurame, Peluang Bisnis Menjanjikan

Gendon saat menunjukkan bibit hasil Budidaya Ikan Gurame -FOTO : Gilang Andika-

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID – Ikan gurame merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang memiliki nilai ekonomis tinggi.

Selain rasanya yang lezat, budidaya ikan gurame juga relatif mudah dan memiliki potensi keuntungan yang besar.

Salah satu pembudidaya ikan gurame yang ada di Kabupaten Musi Rawas (Mura) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yaitu Gendon.

Saat dibincangi KORANLINGGAUPOS.ID, Minggu 9 Maret 2025 Gendon mengatakan jika ingin memulai membudidaya ikan gurame, tentu harus menyiapkan beberapa hal.

 

Persiapan pertama yang harus dilakukan yaitu persiapan kolam, dimana kolam untuk budidaya ikan gurame sebaiknya memiliki kedalaman minimal 1 meter.

Serta kolam dapat berupa kolam tanah, kolam terpal, atau kolam beton. Dan pastikan kolam bersih dan memiliki kualitas air yang baik.

Setelah persiapan kolam, hal selanjutnya yaitu pemilihan benih, dimana saat pemilihan benih ikan gurams harus berkualitas dari pemasok terpercaya.

Jenis benih yang baik memiliki ukuran seragam, lincah, dan bebas penyakit. Kemudian barulah menebarkan benih ikan gurame ke dalam kolam dengan kapasitas sekitar 20 sampai 50 bibit gurame.

 

Jika sudah melakukan pemilihan bibit gurame, makan pemberian pakan yang berkualitas dan bervariasi harus dilakukan seperti pelet, dedaunan, dan serangga air.

Yang diberikan pakan setidaknya 2 sampai 3 kali dalam sehari. Ia menambahkan perawatan kolam sangat perlu dilakukan seperti menjaga kualitas air kolam dengan melakukan penggantian air secara berkala.

Kemudian Sediakan juga tempat berlindung bagi ikan gurame, seperti diberikan tanaman air atau bambu, supaya terhindar dari predator seperti kucing dan lainnya.

Ia menambahkan, ikan gurame dapat dipanen setelah mencapai ukuran konsumsi, yaitu sekitar 500-1000 gram dan panen biasanya sekitar umur 8 bulan hingga 1 tahun.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan