TK Nusa Indah Lubuk Linggau Ciptakan Kebiasaan Sehat pada Anak Sejak Dini

Anak didik TK Nusa Indah Lubuk Linggau diajarkan hidup sehat sejak dini. -Foto : Dok. TK Nusa Indah-

LUBUK LINGGAU, KORANLINGGAUPOS. ID - TK Nusa Indah Lubuk Linggau adalah salah satu lembaga pendidikan anak usia dini yang berkomitmen untuk menciptakan generasi muda yang sehat, cerdas, dan berkarakter. 

Dengan mengedepankan prinsip pendidikan holistik, sekolah ini tidak hanya fokus pada aspek akademik tetapi juga pada aspek kesehatan fisik dan mental anak-anak. 

Pendekatan ini diwujudkan melalui berbagai program yang dirancang untuk mengajarkan gaya hidup sehat sejak dini.

Saat dibincangi oleh wartawan KORANLINGGAUPOS.ID, Kepala TK Nusa Indah Lubuk Linggau, Nur'aini mengatakan membiasakan gaya hidup sehat  pada anak usia dini sangat penting, mengingat periode ini merupakan masa emas perkembangan manusia. 

BACA JUGA:TK Nusa Indah Lubuk Linggau Tanamkan Nilai Religius Sejak Dini

BACA JUGA:TK Nusa Indah Lubuk Linggau: Bentuk Karakter Anak Didik Melalui Cerita Islami di Bulan Ramadhan

" Hal ini anak-anak yang sehat secara fisik dan mental lebih mampu berinteraksi dengan lingkungan mereka, belajar, dan mengembangkan potensi mereka secara maksimal,"tuturnya.

Untuk mendukung misi besar ini, TK Nusa Indah Lubuk Linggau telah merancang berbagai program dan kegiatan yang menyeluruh.

"Anak-anak diajarkan tentang pentingnya mengonsumsi makanan bergizi seimbang untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan mereka,"terangnya.

Guru-guru memberikan pemahaman tentang makanan sehat seperti sayuran, buah-buahan, protein, dan karbohidrat yang sehat. 

BACA JUGA:Petualangan Edukatif : TK Nusa Indah Lubuk Linggau Kunjungi Batalyon B Brimob

BACA JUGA: TK Nusa Indah Lubuk Linggau Latih Motorik Anak Didik Melalui Permainan Edukatif

Mereka juga belajar mengenai bahaya makanan tidak sehat, seperti makanan yang mengandung terlalu banyak gula, garam, atau pengawet. 

"Selain itu, ada sesi bermain yang melibatkan gerakan aktif untuk membantu meningkatkan koordinasi motorik mereka,"lanjutnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan