Objek Wisata Danau Aur Menjadi Primadona Pejabat Sumsel

Kepala Disbudpar Kabupaten Musi Rawas, H Fetbon Taufik Hidayat, Kabid Objek Wisata, Widya Lismayanti mendampingi Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Sumsel, Yessi Yulianto bersama rombombongan menikmati keindahan Objek wisata Danau Aur di Kecamatan Sumber--

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Objek Wisata Danau Aur terletak di Kecamatan Sumber Harta Kabupaten Musi Rawas, tampaknya telah menjadi primadona pejabat di tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Terbukti, sebelumnya Danau yang memiliki luas lebih kurang 40 hektar dikunjungi Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel), Irjen Pol Andi Rian Riakudu DJajadi,S.Ik, MH.

Lalu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah II Sriwijaya, Desi Ujang Darwis. Rabu 30 April 2025 giliran Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Sumsel, Yessi Yulianto berkunjung ke Objek wisata Danau Aur.

Kepala Dinas Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Musi Rawas,  H Fetbon Taufik Hidayat melalui Kabid Objek Wisata, Widya Lismayanti mengatakan, rombongan  Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Sumsel disampingi Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini beserta anggota naik kapal wisata sambil menikmati panorama alam yang indah.

 

"Danau Aur  menjadi destinasi favorit di Sumsel terbukti sejumlah pejabat di tingkat Sumsel berbondong-bondong ke objek wisata Danau Aur di bulan April ini dimulai dari Kapolda, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah II Sriwijaya dan sekarang Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Sumsel," katanya.

Sebelumnya, Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud gowes wisata bareng Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel), Irjen Pol Drs Andi Rian R, Djajadi, SIK, MH. Start Gobar dari dari Hotel Grand Zuri Kota Lubuk Linggau ke Objek Wisata Danau Aur Kabupaten Musi Rawas, Senin 14 April 2025

Jarak tempuh dari Hotel Grand Zuri Kota Lubuk Linggau ke Objek Wisata Danau Aur Kabupaten Musi Rawas 26 KM. Star dari  Hotel Grand Zuri Kota Lubuk Linggau sekitar pukul 6.30 WIB, rombongan gowes tiba di Danau Aur Kabupaten Musi Rawas, sekitar pukul 6.00 WIB.

Kegiatan Gowes tersebut juga diikuti Kapolres Musi Rawas, AKBP Agung Adhitiya Pratama, Wali Kota Lubuk Linggau, H Rachmat Hidayat, M.I.Kom, Ketua TP PKK Kabupaten Musi Rawas, H Riza Novianto Gustam serta jajaran pejabat Polda Sumsel.

 

Acara di Danau Aur dikemas santai dengan dihibur musik. Kapolda Sumsel, Bupati Musi Rawas, wali Kota Lubuk Linggau, Kapolres Musi Rawas, Ketua TP PKK Kabupaten Musi Rawas sempat berfoto bersama di Boardwalk Mahkota Danau Aur.

Kapolda begitu menikmati keindahan Danau Aur. Kapolda Irjen Pol Drs Andi Rian R, Djajadi, SIK, MH 'kepincut' melihat keindahan Objek Wisata Danau Aur. Dalam kesempatan tersebut Kapolda berjanji akan kembali ingin menikmati keindahan Danau Aur. "Nanti saya akan ke sini lagi," kata Kapolda saat itu. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan