Lancarkan BAB Secara Alami

Sulit BAB Jangan langsung minum obat - FOTO : dok alodokter-

Kelima memperbanyak konsumsi air putih agar tinja menjadi lebih lunak. Oleh karena itu, Anda disarankan untuk mengonsumsi air putih minimal 2 liter atau 8 gelas per hari.

Keenam dengan minum kopi. Ini karena kandungan kafein yang ada di dalam kopi dapat merangsang otot-otot di saluran pencernaan untuk berkontraksi, sehingga membuat tinja menjadi lebih mudah untuk dikeluarkan. Namun, jangan minum kopi kebanyakan karena ini juga bisa memicu terjadinya dehidrasi. 

BACA JUGA:Kenali Penyebab dan Gejala Kanker Otak

BACA JUGA:Inilah Cara Jitu Hilangkan Kapalan, Beserta Penyebab dan Cara Penanganan

Ketujuh jangan lupa untuk berolahraga secara rutin. Jika Anda belum terbiasa berolahraga, coba mulai dari jalan kaki selama 10-15 menit tiap hari. Setelah itu, cobalah olahraga lain, seperti jogging, bersepeda, yoga, atau berenang.

Olahraga secara rutin penting untuk dilakukan karena aktivitas ini bisa membantu menjaga kesehatan saluran cerna dan meningkatkan pergerakan usus sehingga membantu mengatasi keluhan susah BAB.

Kedelapan menghentikan kebiasaan menunda atau menahan keinginan BAB. Saat Anda menahan BAB, usus besar akan menyerap lebih banyak air pada tinja, sehingga tekstur tinja menjadi lebih keras dan sulit untuk dikeluarkan.

Terakhir, bisa untuk mengelola stres dengan baik supaya BAB bisa menjadi lebih mudah dan lancar. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan