Alex Marquez: Makasih Haters! Saya Makin Semangat Lho
Alex Marquez.-FOTO:-El des Marque
BACA JUGA:Daftar 10 Pesepakbola Paling Top 2023 Versi IFFHS: Tak Ada CR7! Lionel Messi Nomor Berapa?
"Sementara itu, kebencian membuat Anda berpikir, 'Aku akan tutup mulut dan akan bekerja lebih keras'. Ketika Anda berada di sini, Anda akan sadar bahwa penting jika orang-orang membicarakan Anda. Ketika mereka berhenti bicara, maka artinya semuanya berakhir," lanjut Marquez.
Peraih juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019 ini menyatakan agar terhindar dari rasa sakit hati gara-gara hutajan haters, para rider MotoGP harus lebih fokus dengan mengapresiasi orang-orang yang memang tulus mendukung mereka, seperti keluarga, teman-teman, dan penggemar.
"Awalnya, kritik akan terasa menyakitkan karena Anda tak terbiasa. Namun, seperti yang saya bilang, Anda harus fokus pada kritik yang membangun. Jika kritik yang datang membuat Anda sakit hati, mengapa Anda buang-buang waktu memikirkannya? Singkirkan saja semuanya," tutur Marquez.
"Akan selalu ada orang yang ingin jadi jahat, padahal sejatinya iri. Yang penting adalah mengelilingi diri Anda dengan hal-hal positif. Ada banyak orang yang masih mau mendukung Anda, dekatkan diri dengan keluarga dan orang-orang yang menjaga Anda tetap membumi," tutupnya.
BACA JUGA:Top Skor 2023: Ronaldo 54 Gol, Lionel Messi & Haaland Cetak Berapa Gol?
Alex Marquez akan kembali ke lintasan untuk mengikuti sejumlah tes pramusim MotoGP Malaysia pada 6-8 Februari 2024 di Sirkuit Sepang .
Sebelumnya, pada 20 Januari 2024 di Italia dirinya akan menghadiri acara peluncuran dan presentasi Gresini Racing.(*)