Waspada Makanan Mengandung Sianida

SIANIDA - Sianida sebenarnya dapat ditemukan secara alami dalam makanan, seperti singkong, kacang almond, biji buah ceri, biji apel, dan bayam. Selain makanan, senyawa ini juga bisa ditemukan pada asap rokok, asap kendaraan, asap kebakaran, bahkan di bebe-foto : net-

Sedikit apa pun sianida yang tertelan atau terhirup bisa menyebabkan seseorang mengalami keracunan sianida. Agar terhindar dari paparan racun sianida, kamu bisa menerapkan beberapa tips berikut ini.

  • Kupas, cuci bersih, dan rendam singkong selama 2 hari sebelum mengolahnya. Setelah diolah, pastikan singkong sudah matang merata sebelum dikonsumsi.
  • Jangan menelan biji buah ceri atau apel, karena biji buah-buahan ini mengandung sianida.
  • Tidak merokok dan hindari paparan asap rokok.Jangan membakar sampah sembarangan. Simpan produk yang mengandung bahan kimia berbahaya di tempat yang aman dan terkunci agar anak-anak tidak terpapar zat tersebut.
  • Ikutilah aturan keselamatan kerja jika bekerja dalam lingkungan yang berkaitan dengan sianida.
  • Hindari mengonsumsi makanan atau minuman yang rasanya aneh atau tidak seperti biasanya.

BACA JUGA:Waspada.. Efek Negatif Sering Pakai Kipas Angin Bagi Kesehatan Tubuh

Itulah informasi seputar sianida dan bahayanya bagi kesehatan. Apabila Anda masih memiliki pertanyaan tentang sianida, jangan ragu untuk tanyakan langsung ke dokter, ya.

Selain itu, jika Anda melihat seseorang mengalami gejala keracunan sianida, seperti mual, muntah, sakit kepala, dan lemas, setelah mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung sianida atau dicurigai mengandung racun tersebut, segera bawa ia ke dokter untuk mendapatkan pertolongan yang tepat.(alodokter)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan