Prediksi RANS Nusantara vs PSM Makassar: Liga 1, Tayang Indosiar Pukul Berapa? Waspada Kebangkitan Lawan

Latihan akhir kiper RANS Nusantara sebelum melakoni laga kandang menghadapi PSM Makassar, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin, 30 Oktober 2023. -foto : instagram.com/rans.nusantara-

SLEMAN, LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - Matchday 17 Liga 1 akan menyajikan duel sengit antara RANS Nusantara yang menjamu PSM Makassar.

Jalannya pertandingan RANS vs PSM yang berpotensi menarik ini digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Senin, 30 Oktober 2023, mulai pukul 15.00 WIB mengingat kedua kubu tengah on fire.

Ya, RANS Nusantara tampil sebagai tuan rumah sedang dalam tren performa positif. Tim suhan Eduardo Almeida dalam 3 laga terakhir tampil tak terkalahkan. Bahkan dalam 2 laga terakhir mereka sanggup memetik kemenangan atas PSIS Semarang dan Persija Jakarta.

Sementara itu, PSM Makassar usai menderita 5 kekalahan beruntun juga mulai bangkit. Skuad yang berjuluk Juku Eja itu menunjukkan momentum dengan selalu menang dalam 2 laga terakhir. PSM mengalahkan Arema FC di Liga 1, serta unggula atas Hougang United di AFC Cup 2023-2024.

BACA JUGA:Rajai MotoGP Thailand, Jorge Martin Asapi Binder dan Bagnaia

Prediksi RANS Nusantara vs PSM Makassar:

RANS dan PSM menyongsong laga pekan ini dengan sama-sama bermodalkan kemenangan dalam 2 laga terakhir. PSM yang bertindak sebagai tim tamu jelas ingin mempertahankan tren tersebut, serta berusaha memperbaiki performa di laga away.

Dalam 10 laga away terakhir di semua ajang (Liga 1 dan AFC Cup), kubu PSM sejauh ini hanya mendulang 2 kemenangan, 3 imbang, dan 5 kali kalah. PSM juga tak pernah menang dalam 6 laga away beruntun, yakni 1 imbang dan 5 kalah.

Akan tetapi jelang Liga 1 pekan ini moral bertanding PSM mulai membaik, terutama usai kemenangan atas Arema dan Hougang. Kepercayaan diri para pemain Juku Eja diharapkan kian meningkat, hingga bisa mencuri angka dari laga away kontra RANS.

"Kami meraih hasil yang luar biasa. Hal ini sangat penting, karena kemenangan ini akan menjadi modal untuk pertandingan berikutnya," ujar bek PSM, Yuran Fernandes, usai kemenangan atas Hougang.

BACA JUGA:Ballon d'Or 2023: Cek Daftar NominasI! Live & Tayang di Mana? Messi atau Haaland?

Di sisi lain, RANS sebagai tuan rumah tentu juga berambisi menyegel kemenangan. Tambahan poin penuh akan memastikan RANS tetap berada di posisi 4 besar klasemen pada akhir putaran pertama.

Akan tetapi RANS juga tak bisa meremehkan PSM. Kini PSM memang masih terpuruk di peringkat 11 (21 poin). Tapi PSM tetap punya modal komposisi skuad bagus, yang jika dioptimalkan tak tertutup kemungkinan bisa mengalahkan RANS.

"Kami tahu PSM tim yang sangat bagus dan mereka adalah juara bertahan. Kami bermain di kandang dan akan menunjukkan permainan terbaik untuk meraih kemenangan," ucap pelatih RANS, Eduardo Almeida, dikutip dari laman LIB.(IR)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan