Dian Prasetio Jabat Ketua Tim Penyusun Majelis Pengurus ICMI

Dian Prasetio -Foto : DOKUMEN-Linggau Pos

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Dian Prasetio ditunjuk menjabat Ketua Tim Penyusun Majelis Pengurus Daerah Ikatan Cendikiawan Muslim Se-Indonesia (ICMI) Organisasi Daerah (Orda) Kabupaten Musi Rawas periode 2024-2029.

Hal itu diketahui berdasarkan surat keputusan Majelis Pengurus ICMI Organisasi Wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) Nomor : 013/SK/ICMI.07/SW.KW/01/2024 tentang pengesahan tim penyusun majelis pengurus daerah ICMI Orda Musi Rawas periode 2024-2029. 

SK tersebut diterbitkan di Palembang tertanggal 13 Januri 2024 ditandatangani oleh Ketua ICMI Sumsel Dr.Ir,H Aeri Amalindo,MM dan Sekretaris Dr. H. Bahrul Ilmi Yakup, SH., MH. 

Adapun susunan organisasi tim penyusun Majelis Pengurus Daerah ICMI Kabupaten Musi Rawas Wakil Ketua dijabat Tri Mulyadi, Sekretaris Ach Zaein, Bendahara Mu’anam. 

BACA JUGA:Seruan Menggema, Dian Prasetio Wes Wayahe Dadi Bupati Musi Rawas

Kemudian ada 20 anggota diantaranya Liliani Purnama Ratu, Gunawan, Dasril Ismail, Supriadi, Muhammad Hidayat, Anas Tatias, Gufron, Hendri Akbar, Hasbi, Suharto, Kuswanto dan Inah Febriana, Akhamad Bakri, Nopriansyah dan Gumanti.

Dian Prasetio merupakan pria kelahiran di Desa Mataram Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi RAwas tanggal 26 Juni 1988. 

Dian Prasetio menghabiskan masa kecil di Kecamatan Tugumulyo sekolah di SDN Y Ngadi Rejo Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Musi Rawas. Kemudian melajutkan SMP di Ponpes Modern Al Ikhlash Lubuklinggau. Kemudian melajutkan ke SMA A Wahid Hasyim Ponpes Tebu Ireng Jombang. Lalu S1 di Surabaya. 

Selain menjabat Ketua Tim Penyusun Majelis Pengurus Daerah ICMI Kabupaten Musi Rawas, saat ini juga menjabat Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia, ketua Majelis Pengurus Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Musi Rawas.

BACA JUGA:Dian Prasetio Buka Akses Bangkitkan Ekonomi Ponpes

Selain itu juga menjabat ketua Paguyuban Jawa Sumatera (Pujasuma) Kabupaten Musi Rawas. Selain itu, juga menjabat Ketua Dewan Pembina Pengurus Besar Majelis Muballighin Indonesia (PB MMI). 

Dilansir dari website ICMI, bahwa ICMI adalah organisasi cendekiawan muslim di Indonesia. Lahirnya ICMI di tanah air buka suatu kebetulan sejarah, tetapi erat kairatnya dengan perkembangan global dan regional baik di luar maupun diluar negeri. 

Menjelang akhir dekade 1980-an dan awal dekades 1990-an, dunia ditandai denga berakhirnya perang dingin dan konflik ideologi. 

Seiring dengan itu semangat kebangkitan Islam dibelahan dunia Timur dilanda dengan tampilnya Islam sebagai “Idelogi peradapan” dunia dan kekuatan alternatif bagi perkembangan peradaban dunia. Bagi Barat, kebangkitan Islam ini menjadi masalah yang serius karena itu berarti hegemoni mereka terancam. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan