PAUD Al Munawar Lubuklinggau Lahirkan Generasi Sehat, Catat Program Unggulannya

Guru PAUD Al Munawar Yunita Sari, S.Sos membimbing anak mewarnai gambar. -Foto : Hikmah Putri Dinanti/ Linggau Pos-

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO – Ingin menitipkan pendidikan anak usia dini di PAUD yang strategis tengah kota? PAUD Al Munawar yang terletak di Jl Fatmawati Soekarno, Kelurahan Taba Lestari, Kecamatan Lubuklinggau Timur 1, Kota Lubuklinggau bisa jadi salah satu solusinya.

Guru PAUD Al Munawar Sunarelah saat dibincangi Wartawati Harian Pagi Linggau Pos, Rabu 1 Oktober 2023, PAUD Al Munawar yang berdiri sejak 2003 bernaung dibawah Yayasan Al Munawar milik Hj. Maimunah, S.K.M. Kini PAUD tersebut dipimpin oleh Kamila Eviyanti, S.T.

BACA JUGA:SDN 11 Lubuklinggau Sukses Adakan Gelar Karya P5

PAUD Al Munawar memiliki visi menjadikan KB (Kelompok Bermain) Al Munawar sebagai lembaga pendidikan anak usia dini yang melahirkan generasi yang sehat, berakhlak mulia, dan memiliki kemampuan sosial, emosional, moral, serta spiritual yang baik. 

Untuk mewujudkan visi tersebut, maka PAUD Al Munawar mendidik anak berakhlak mulia, cakap, percaya diri sendiri, dan berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara, membantu meletakkan daasar ke arah perkembangan sikap pengetahuan, keterampilan dan daya cipta yang diperlukan oleh anak dalam rangka menyesuaikan diri dengan lingkungannya dan pertumbuhan serta perkembangan selanjutnya, membantu mengembangkan seluruh potensi dan kemampuan fisik, intelektual, emosional, moral dan agama secara optimal dalam lingkungan pendidikan kondusif, demokratis dan kompetitif, mengembangkan benih-benih keimanan dan ketakwaan kepada Allah Yang Maha Pencipta sedini mungkin dalam kepribadian anak yang terwujud dalam perkembangan kehidupan jasmaniah dan rohaniah sesuai dengan tingkat perkembangan anak.

BACA JUGA:Yuk Ikut Seleksi Program Kampus Merdeka, Mahasiswa Bisa Dapat Bantuan Biaya Hidup Rp 1,2 Juta Perbulan

Proses belajar mengajar di PAUD Al Munawar dimulai pukul 08.00-10.30 WIB setiap Senin sampai dengan Kamis, sedangkan Jumat pukul 08.00-10.00 WIB. Disamping itu, kurikulum yang digunakan yaitu K13 sembari berproses ke Kurikulum Merdeka.

Selain belajar ilmu pengetahuan, anak-anak juga dididik dengan melakukan rutinitas seperti, mengaji, praktek wudhu dan shalat, hafalan surat-surat pendek, doa sehari-hari, serta ilmu keagamaan lainnya dan hafalan Pancasila yang dilakukan anak didik. Adapun pembiasaan anak-anak saat Jumat dengan melakukan gerakan motorik kasar, seperti ice breaking.

BACA JUGA:Komitmen Cegah Perundungan dan Kekerasan Seksual, ini yang Dilakukan SDN 85 Lubuklinggau

“Kita melakukan ice breaking berupa menyanyi, game, tebak-tebakan, dan lainnya dengan tujuan untuk mencairkan suatu suasana pada anak supaya mereka bersemangat dan tidak merasa jenuh setelah belajar dalam satu minggu ini,” jelas Sunarelah.

Program unggulan dari PAUD Al Munawar yaitu, karya wisata dengan berkunjung ke tempat-tempat edukasi, seperti Museum. Dalam hal ini, bermaksud rekreasi sambil belajar pada anak-anak, dalam rangka memperluas ilmu pengetahuan.

BACA JUGA:PAUD Genius Primary Lubuklinggau Didik Anak jadi Generasi Unggul

“Semoga sekolah ini semakin maju, dikenal oleh masyarakat, dan untuk anak-anak semoga apa yang mereka capai terwujud, dapat menjadi anak yang sukses, bermoral, serta dengan perkembangan mereka menjadikan Kami berhasil melahirkan kualitas anak sesuai dengan visi, misi, dan tujuan Kami,” harap Kamila.(hpd)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan