Tenaga Kependidikan Diusulkan jadi PPPK
Kadisdikbud Kota Lubuklinggau -Bapak Firdaus Abky-Foto : Dokumen Linggau Pos-
BACA JUGA:Gaji PPPK, PNS, TNI dan Polri 2024 Naik, Ini Rincian dan Besarannya
“Untuk Kota Lubuklinggau, kami sudah mengusulkan. Tapi untuk jumlah formasi berapa yang kami usulkan, nanti lah saya sampaikan. Sebab usulan itu belum tahu berapa yang akan diterima BKN atau MenPANRB,” jelas Adi saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID, Sabtu 3 Februari 2024.
“Kabar baiknya, atas inisiasi Pj Wali Kota Lubuklinggau Bapak Trisko Defriyansa, usulan PPPK dan CPNS tahun 2024 ini mengakomodir Honorer K2, Tenaga Kependidikan, Guru, Tenaga teknis baik PolPP maupun Damkar, juga tenaga kesehatan. Kalau usulan ini di-ACC oleh MenPANRB, maka 100% Honorer K2 di Lubuklinggau habis,” tutur Adi.
Diusulkannya Honorer K2, Tenaga Kependidikan, Guru, Tenaga Teknis baik PolPP maupun Damkar, juga tenaga kesehatan, menurut Adi, karena memang ada peluang dari MenPANRB.
“Sebagaimana info yang kami dapat, periode rekrutmen PPPK dan CPNS tahun 2024 ini mengakomodir honorer sekalipun kualifikasi pendidikannya SMP dan SMA sederajat. Yang terpenting kami usulkan dulu. Semoga nanti peluangnya memang dibuka. Meski tak langsung banyak direkrut, asal ada peluang. Ini jadi angin segar untuk kawan-kawan yang sudah lama mengabdi sebagai honorer teknis,” jelasnya.
BACA JUGA:Ternyata Begini Skema Pengangkatan Honorer jadi PPPK 2024
Mudah-mudahan, kata Adi, rekrutmen PPPK tahun ini skemanya sama dengan tahun 2023, artinya honorer K2 jadi prioritas.
“Sehingga, kalau usulan BKPSDM Lubuklinggau ini di-ACC oleh MenPANRB maka 100% Honorer K2 di Lubuklinggau habis,” terangnya.(*)