Ketua PMI Kunjungi SDN 3 Lubuklinggau, ini Informasi Penting yang Disampaikan

Ketua PMI Kota Lubuklinggau Hj Yetti Oktarina Prana didampingi Kepala SDN 3 Lubuklinggau Sri Astuti, M.Pd, Sekretaris Disdikbud Kota Lubuklinggau Yulianti, M.Pd dan tamu undangan hadir dalam Sosialisasi Penanggulangan Bencana Kabut Asap Bagi Pelajar Kota -Foto : Dokumen SDN 3 Lubuklinggau -

LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO  - Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Lubuklinggau Hj Yetti Oktarina Prana mengunjungi SDN 3 Lubuklinggau di Jl Garuda, Kelurahan Lubuk Tanjung, Kecamatan Lubuklinggau Barat 1, Rabu 1 November 2023. 

Kedatangan Rina Prana untuk memberikan Pembekalan Materi Sosialisasi Penanggulangan Bencana Kabut Asap bagi Pelajar di Wilayah Kota Lubuklinggau. Hadir dalam kegiatan itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Lubuklinggau melalui Sekretaris Yulianti, M.Pd.

 


Peserta Sosialisasi Penanggulangan Bencana Kabut Asap Bagi Pelajar Kota Lubulinggau foto bersama Ketua PMI Kota Lubuklinggau Hj Yetti Oktarina Prana di SDN 3 Lubuklinggau, Rabu 1 November 2023. --

 

Pada kesempatan tersebut, Rina Prana selaku Ketua PMI menerangkan bahwa salah satu tugas PMI yakni membantu masyarakat dalam menanggulangi bencana kabut asap maupun siap siaga menghadapi bencana, salah satunya kabut asap. 

Pada momen itu, Rina Prana juga berbagi tips mengurangi dampak dari bencana kabut asap.

Caranya, menghindari atau mengurangi aktivitas di luar rumah atau gedung terutama bagi penderita penyakut jantung dan gangguan pernafasan.

 

BACA JUGA:Pasangan Suami Istri di Musi Rawas Meninggal, Pendidikan Anak-anak Langsung Dijamin BPJS Ketenagakerjaan

 

Cara kedua, menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah dan disarankan lebih banyak dan lebih sering minum air putih.

Bagi penderita penyakit paru, dan jantung kata Rina Prana, mintalah saran dokter. Segera berobat jika mengalami kesulitan bernafas atau gangguan kesehatan lain. 

“Yang terpenting berperilaku hidup bersih dan sehat seperti konsumsi makanan bergizi dan istirahat yang cukup. Perbanyak konsumsi sayur /buah yang telah dicuci atau dimasak dengan baik,” jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan