SDIT AN-Nida’ Peringati Isra’ Mi’raj 1445 H, Ingin Sukses Jangan Tinggalkan Salat
Ustadz Raji foto bersama dewan guru usai mengisi Peringatan Isra’ Mi’raj di SDIT AN-Nida’ Lubuklinggau 7 Februari 2024.-Foto : Dokumen -SDIT An-Nida Lubuklinggau
‘Dengan Semangat Isra Miraj Perbaiki Shalat Tingkatkan Taqwa’ menjadi tema yang diusung dalam Peringatan Isra’ Mi’raj di SDIT AN-Nida’ Lubuklinggau 7 Februari 2024.
KORANLINGGAUPOS.ID - Dalam Peringatan Isra’ Mi’raj 1445 H ini, sekolah yang memiliki slogan SUKSES (Smart, Unggul, Kretaive, Soleh, dan Soleha) itu mengundang da’i kondang Ustadz Raji untuk memberikan tausiyah kepada peserta didik.
Ustadzah Indah Prastyaningsih selaku Kepala SDIT AN-Nida’ Lubuklinggau menuturkan Peringatan Isra’ Mi’raj dilaksanakan sebagai salah satu program Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) SDIT AN-Nida
’. Sekaligus momen bagi peserta didiknya untuk meningkatkan kualitas iman dan taqwa. Oleh sebab itu, dipilihlah tema ‘Dengan Semangat Isra Miraj Perbaiki Shalat Tingkatkan Taqwa’.
BACA JUGA:Menyingkap Hikmah Luar Biasa dalam Isra dan Mi’raj, Pentingnya Shalat 5 Waktu
Momen yang diadakan di Masjid Nida’ul Jannah yang letaknya satu kompleks dengan Gedung SDIT dan SMPIT An-Nida di Jl Fatmawati Soekarno, Kelurahan Nikan Jaya, Kota Lubuklinggau itu juga dihadiri dewan guru SDIT AN-Nida’ Lubuklinggau.
Saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID, Ustadz Raji menuturkan salah satu hikmah diperingatinya PHBI Isra Miraj itu tentang bagaimana kita terus mencintai keluarga mumpung keluarga masih ada.
Hal ini sebagaimana yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW dan istri tercinta Khadijah ra.
“Keduanya sama-sama ibadah sama-sama mendukung untuk kelak bisa kembali berkumpul di surgaNya Allah. Maka, melalui Isra’ Mi’raj kita diajak selalu saling mencintai. Kakak adik harus rukun saling mendukung untuk menjadi insan yang bertaqwa,” tuturnya.
BACA JUGA:6 Kondisi yang Membolehkanmu Menunda Shalat, Jangan Salah Kaprah Ya!
Hikmah Isra Mi’raj yang kedua, menekankan kepada anak-anak untuk tidak meninggalkan shalat 5 waktu.
“Diutamakan shalat di masjid bagi laki-laki. Karena ciri utama anak soleh itu, mengerjakan shalat 5 waktu yang tepat waktu. Sebab dengan shalat tepat waktu, secara tidak langsung kita juga belajar disiplin, taat aturan, dan menjaga kebersamaan,” jelasnya.
Sebagaimana kita tahu, Isra Mi’raj Nabi Muhammad, Saw merupakan suatu rencana Allah SWT untuk kehidupan manusia pada alam dunia sekarang dan yang akan datang.
Isra Miraj itu adalah salah satu peristiwa penting dalam sejarah Islam, yang mengisahkan perjalanan rohani Nabi Muhammad SAW.