Peserta Didik Bebas Ekspresikan Diri, SDN 36 Lubuklinggau Punya Program Unggulan Panggung Jumat

Peserta Didik SDN 36 Lubuklinggau menampilkan kepiawaian mereka dalam seni pencak silat.-Foto : Sundari / Linggau Pos -

LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - SD Negeri 36 Lubuklinggau mempunyai program baru lho! Nama program baru yang digiatkan sekolah yang terletak di Jalan Yos Sudarso, Nomor 42, Kelurahan Jawa Kanan, Kecamatan Lubuklinggau Timur II adalah Panggung Jumat. 

Saat berbincang dengan wartawati Harian Pagi Linggau Pos, Jumat (3/11/2023), Supriyadi, M.Pd selaku Kepala SDN 36 Lubuklinggau menyampaikan bahwa, kegiatan ini merupakan salah satu program baru sekolah, yaitu kegiatan Gerakan Literasi dengan slogan Pijar Emas yang berarti Rapi, Bersih, Pembelajar, Eksploratif, Mandiri, Akhlak Mulia, dan Sehat. 

“Program kegiatan literasi ini, bukan mengenai membaca buku saja melainkan memiliki makna yang lebih luas lagi, seperti bagaimana para peserta didik dalam mengekspresikan dari apa yang mereka baca. Jadi maksud dari membaca ini, yaitu tidak hanya membaca buku saja tetapi dalam kata lain membaca situasi, potensi diri, membaca peluang yang ada pada diri mereka,” ungkap Supriyadi.

Kegiatan panggung Jumat ini dilaksanakan setiap Jumat pagi, nama program kegiatan tersebut, yaitu Gerakan Literasi (Gel-36) yang merupakan Kepala programnya. Adapun bagian dari program tersebut, yaitu salah satunya kegiatan panggung Jumat, pada kegiatan ini melibatkan seluruh peserta didik karena kegiatan ini adalah peluang bagi mereka untuk menggali potensi-potensi yang ada pada diri mereka. Sehingga pada saat penampilan kegiatan panggung Jumat nanti, mereka bisa menampilkannya. 

 

BACA JUGA:Murid SDN 21 Lubuklinggau Raih Berbagai Prestasi

 

“Setiap pelaksanaan kegiatan Panggung Jumat, untuk pengisian acara tersebut sekolah menjadwalkan beberapa penampilan pentas seni yang akan ditampilkan oleh  para peserta didik, seperti untuk diminggu ini penampilan seni bela diri (silat), tari kreasi, kemampuan berbahasa Inggris. Jadi setiap Jumat anak-anak menampilkan pentas seni yang berbeda- beda dari beberapa kelas,” ujarnya.

“Selain panggung Jumat, program Gel-36 mempunyai beberapa bagian lainnya, yaitu ada namanya gelas (Gerakan literasi kelas) pada program ini setiap kelas memiliki pojok baca, mereka diarahkan dan dibimbing untuk menjalankan program tersebut dengan cara menjadwalkan mereka untuk membaca  buku, serta mengabil inti sari dari buku yang telah dibaca,” lanjutnya.

Kegiatan panggung Jumat ini juga diselingi dengan kegiatan Membaca Bersama Massal (MBM), prongram ini merupakan salah satu program yang telah dijalankan dan diterapkan oleh SDN 36. Saat ini sekolah sedang menyusun beberapa rencana dan melihat perkembangan dari program Gel-36 ini seperti apa kedepannya.  

 

BACA JUGA:Linggau Pos Media Group Sukses Gelar Ngeradak Mall, Catat ini Para Juaranya

 

“Program Gerakan Literasi ini sudah diresmikan pada awal bulan lalu, yaitu Senin 9 Oktober 2023, program ini dibuat sesuai dengan pendapat serta masukan dari seluruh dewan guru, perwakilan komite (orang tua peserta didik) dan perwakilan siswa dan siswi sekolah” tuturnya.(sun)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan