Danau Paisu Pok, Airnya Sebening Kaca
Danau Paisu Pok atau biasa disebut danau kaca karena memiliki air yang sangat jernih.-Foto : Tangkap layar Instagram @muhammadd.aldii -
LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Indonesia dikenal sebagai negara yang kaya akan pesona alam, termasuk Sulawesi Tengah (Sulteng) sendiri. Dimana Sulawesi Tengah mempunyai salah satu desa terpencil dengan pesona alam yang mempesona.
Tak jarang kawasan ini disebut sebagai surga tersembunyi Sulawesi Tengah, meski letaknya jauh dari ibu kota provinsi dan kabupaten.
Meski termasuk salah satu desa terpencil di Sulawesi Tengah, namun desa ini memiliki danau yang memukau siapa pun. Danau tersebut konon memiliki air yang sangat jernih. Bahkan kejernihan telaga di desa itu bagaikan kaca.
Keindahan danau ini membuat desa ini menjadi tujuan liburan banyak orang, sehingga desa ini sering dikunjungi tidak hanya oleh warga sekitar saja.
BACA JUGA:Modal Rp 10 Ribu Leluasa Nikmati Indahnya Alam dari Objek Wisata Bukit Jipang
Banyak pula pengunjung dari luar kota yang datang ke desa tersebut untuk menikmati keindahan danau sebening kaca tersebut. Danau sebening kaca itu disebut Danau Paisu Pok.
Bagi yang penasaran dengan nama desa tempat Danau Paisu Pok berada, yuk cari tahu di artikel ini.
Dilansir dari laman pariwisata.banggaikep.go.id, desa tempat Danau Paisu Pok berada bernama Desa Luk Panenteng.
Desa Luk Panenteng berada di Kecamatan Bulagi Utara, Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah.
Tahukah kamu, desa ini memiliki pemandangan hutan dengan udara sejuk yang mengelilingi danau indah ini.
Berkunjung ke Desa Luk Panenteng dan menikmati indahnya telaga yang airnya sebening kaca, bisa menjadi salah satu ide terbaik untuk berlibur bersama teman, keluarga, dan kerabat.
BACA JUGA:Nikmati Sensasi Naik Mobil di Bawah Air Terjun Lembah Anai
Seperti dilansir Kabarpalu.net, Danau Paisu Pok dikenal sebagai salah satu danau terindah di Pulau Sulawesi, dengan keindahan alamnya yang masih alami dan eksotis. Potensi kawasan wisata danau ini luasnya sekitar 75 kilometer persegi dan dikelilingi terumbu karang, hutan hujan tropis lebat, dan pegunungan yang menjulang tinggi.