Lakukan Safari Politik, H Eddy Santana Putra Datangi Kediaman Herman Deru
H. Eddy Santana Putra telah menjalakan strategi safari politiknya menuju kontestasi pemilihan Gubernur Sumsel tahun 2024.-Foto : Sumeks.disway.id-
PALEMBANG, KORANLINGGAUPOS.ID - Menuju Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024, nama-nama bakal calon sudah mulai bermunculan untun melawan calon petahana, H Herman Deru. Bahkan sudah ada yang medeklarasikan diri siap maju di Pilgub mendatang.
Selain itu, nama-nama Balon yang sudah mulai bermunculan ini juga sudah menyusun strategi. Salah satunya dilakukan oleh H Eddy Santana Putra yang diketahui saat ini telah menjalakan strategi safari politiknya menuju kontestasi pemilihan Gubernur Sumsel tahun 2024.
Dikutip dari Sumeks.diwsway.id ESP-apaan akrab Eddy Santana Putra-tak menampik jika momen Lebaran Idul Fitri dimanfaatkan untuk melakukan safari politik.
Diantaranya ia melakukan silaturahmi ke kediaman mantan Gubernur Sumsel, H Herman Deru.
BACA JUGA:Koalisi Pilpres dan Pilkada Tak Harus Sama
Pertemuan dua tokoh politik tersebuttensu saja langsung mendapat perhatian publik, karena terkait dengan Pilkada Sumsel yang akan digelar November 2024 mendatang.
Kedatangan ESP dan rombongan dalam suasana Hari Raya Idhul Fitri 1445 H tersebut disambut hangat dan penuh kekeluargaan oleh Herman Deru dan keluarga.
"Semua masih penjajakan, namanya ikhtiar politik termasuk dengan HD. Soal nantinya ke depan bagaimana kita lihat perkembangannya," ungkap ESP dibincangi sumateraekspres.id di kediaman pribadinya.
Di kesempatan itu, ESP yang didampingi sang istri tercinta, Hj Eva Ajeng Santana Putra tak menampik jika dinamika jelang Pilgub Sumsel begitu dinamis dan diwarnai dengan kejutan demi kejutan.
BACA JUGA:Soal Pilkada, PDI-P Kekeh Asalkan Bukan Menantu Jokowi. Ini Alasannya
"Seperti yang pernah saya sampaikan sebelumnya Pilgub Sumsel kali ini saya perkirakan cuma akan diikuti paling banyak tiga pasang calon. Insya Allah salah satunya itu saya," tegas anggota Komisi V DPR RI dari Partai Gerindra yang membidangi masalah infrastruktur ini.
Merespon hal tersebut, Alfrenzi Panggarbesi selaku juru bicara Herman Deru mengatakan kepada wartawan.
"HD dan ESP adalah sahabat lama dan sudah seperti keluarga. Sudah puluhan tahun berhubungan baik. Jadi sangatlah wajar mereka bersilaturahmi dalam suasana lebaran ini."
Pertemuan HD dan ESP merupakan silaturahmi dalam rangkaian hari raya Idhul Fitri. Mengingat selama ini memang hubungan yang terjalin antara HD dan ESP sangat baik.