iPhone 11 Naik Lagi di iBox Per April 2024, Padahal Sebelumnya Turun Hingga Rp5 Jutaan
iPhone 11 naik lagi di iBox per April 2024, padahal sebelumnya turun hingga Rp5 jutaan-Tangkap layar-Tangkap layar
KORANLINGGAUPOS.ID - Kenaikan harga iPhone 11 kini kembali terjadi di akhir bulan April 2024.
Padahal sebelumnya, harga iPhone 11 bulan April 2024 dijual dengan harga Rp 5.999.000 untuk penyimpaan 64 GB.
Melansir laman resmi iBox, harga iPhone 11 per April 2024 untuk varian yang sama, naik menjadi Rp 6.249.000.
Sedangkan untuk iPhone 11 penyimpanan 128 GB naik dari harga Rp 7.499.000 menjadi Rp 7.749.000.
BACA JUGA:3 Tips Menghilangkan Iklan di Handphone, Agar Tidak Menggangu pada Merk iPhone
iPhone 11 memiliki tinggi 150,9 mm dan lebar 75,7 mm dengan 194 gram.
Layar dari Hp ini menggunakan Retina HD Cair panel LCD multi-touch berukuran 6,1 inci dengan teknologi IPS.
Untuk layarnya memiliki resolusi 1792×828 piksel pada 326 ppi.
Sedangkan kecerahan maksimal iPhone 11 yakni mencapai 625 nits.
BACA JUGA:iPhone 14 Vs Xiaomi 14 Manakah yang Lebih Unggul? Yuk Simak Spesifikasi Lengkapnya Berikut Ini
iPhone 11 ditenagai dengan chip A13 Bionic.
Chip ini memiliki CPU 6-core dengan 2 core performa dan 4 core efisiensi.
Chip ini memiliki GPU 4 inti dan mesin neural sebesar 8-inti.
Tak hanya itu Hp ini juga dibekali dengan dua kamera.