Anak Caleg Korban Penembakan di Musi Rawas Ternyata Guru ASN, ini Informasi Terbaru dari Polisi

Petugas gabungan dari Satreskrim Polres Musi Rawas dan Petugas Reskrim Polsek STL Ulu Terawas melakukan olah TKP usai kejadian penembakan di Jalan Raya Sumber Harta-Sukamaju, Kelurahan Sumber Harta, Kabupaten Mura atau tepat depan rumah korban.-Foto: Dokumen -Polres Mura

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Petugas Satreskrim Polres Musi RAwas (Mura) dan Petugas Reskrim Polsek STL Ulu Terawas terus menyelidiki kasus penembakan anak Calon Anggota Legislatif (Caleg) Partai Golkar. 

Bahkan kasus ini masih hangat diperbincangkan publik, khususnya warga Kelurahan Sumber Harta, Kecamatan Sumber Harta, Kabupaten Mura, yang merupakan tetangga korban. 

Korban bernama Jimmy Pranata seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) Guru di Kabupaten Mura. 

Peristiwa naas  menimpanya  terjadi di depan rumah sang ayah bernama Roni, Minggu 7 Januari 2024 sekitar pukul 05.00 WIB.

BACA JUGA:Polisi Musi Rawas Kejar Pelaku Penembakan Anak Caleg Golkar, Begini Kronologi Kejadian 

Akibat kejadian tersebut korban yang merupakan guru ASN ini mengalami luka tembak pada perut sebelah kanan dan paha sebelah kiri. Kini korban masih dalam kondisi lemah dan jalani perawatan di  RSUD Siti Aisyah Kota Lubuklinggau.

Saat dikonfimasi KORANLINGGAUPOS.ID, Senin 8 Januari 2024  Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH melalui Kasat Reskrim, AKP Herman Junaidi SH didampingi Kanit Pidum, Aiptu Erwin Friansyah, menjelaskan anggota masih terus melakukan penyelidikan sekaligus melakukan pengajaran terhadap orang tidak dikenal tersebut (OTD) tersebut.

Satreskrim Polres Mura dan Polsek Terawas, langsung sigap terjun ke lokasi untuk melakukan pemeriksaan, penyelidikan, olah TKP, serta meminta keterangan korban dan saksi-saksi. Dan hari ini juga terjun ke TKP

“Dari barang bukti kita amankan tiga proyektil hasil operasi dari tubuh korban,” ungkap Erwin.

BACA JUGA:4 Fakta Penembakan Anak Caleg, ini Penjelasan Polisi dan Ketua DPD Golkar Musi Rawas

Untuk senjata belum diketahui jenisnya yang pasti kalau lihat dari proyektilnya  jenis Senjata Api Rakitan (Senpira) laras pendek, dengan jarak penembakan antara pelaku ke korban sekitar  tiga meteran. 

“Kita sempat mengambil rekaman CCTV dari rumah warga namun, kurang jelas. Untuk diduga pelaku dua orang. Satunya mengemudikan sepeda motor dan satu pelaku menembak. Korban tidak mengenali pelaku, yang pasti pelaku ini warga datangan,” ucap Erwin.

"Pastinya, untuk kondisi korban saat ini sudah ditangani oleh petugas kesehatan dan dalam kondisi yang baik," jelasnya

Untuk motifnya sementara dari keterangan saksi berinisial AJ selaku warga setempat , bahwa ada dua rumah warga di Kelurahan Sumber Harta pada Ahad 7 Januari 2024, sekitar pukul 04.00 WIB  dibobol maling.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan