Dinas Pendidikan Sukses Adakan Gebyar Pelajar Muratara Batch II, Sekaligus Diumumkan Pemenang OSN SD dan SMP

Kepala Disdik Muratara Zazili, S.Sos (tengah) foto bersama sebagian guru yang hadir dalam Gebyar Pelajar Muratara Batch II di Lapangan Desa Beringin Makmur 2, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara, Kamis 27 Juni 2024. -Foto : Dokumen -Disdik Muratara

MURATARA, KORANLINGGAUPOS.ID - Gebyar Pelajar Muratara Batch II sukses diadakan  Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) di Lapangan Desa Beringin Makmur 2, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara, Kamis 27 Juni 2024. 

Ratusan pelajar dari sejumlah SMP Kabupaten Muratara tampil pada momen bersejarah itu.


Kabid Dikdas Disdik Muratara Heni Dwi Ningsih foto bersama pemenang Lomba OSN Tingkat Kabupaten Muratara yang menerima hadiah dalam Gebyar Pelajar Muratara Batch II, Kamis 27 Juni 2024. -Foto : Dokumen -Disdik Muratara

Yakni, SMP Negeri Bingin Teluk, SMP PGRI Pauh/Air Bening, SMPN Sumber Makmur, SMPN Remban, SMPN Surulangun, SMP Ampera Karang Dapo, SMP Maur, SMP Karang Jaya, SMKN  Rawas Ulu  dan SMPN Muara Kulam. 

Gebyar Pelajar Muratara Batch II dibuka langsung oleh Bupati Muratara H Devi Suhartoni, dihadiri ribuan pelajar dan guru. 


Pembagian doorprize menarik dari PT SRMD dalam Gebyar Pelajar Muratara Batch II, Kamis 27 Juni 2024. -Foto : Dokumen -Disdik Muratara

BACA JUGA:Siswa Baru MAN 1 Lubuklinggau, Simak Info Terbaru tentang Matsama 2024 ini

Pada kesempatan itu, H Devi Suhartoni mengapresiasi Dinas  Pendidikan yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini.

Diharapkan Gebyar Pelajar Muratara Batch II bisa jadi pengalaman kepada pelajar Muratara untuk tampil di panggung yang lebih besar dengan penonton yang lebih banyak. Pengalaman ini diharapkan bisa meningkatkan kepercayadirian pelajar Muratara.

Selain itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Muratara  Zazili, S.Sos berharap Gebyar Pelajar Muratara Batch II memberikan wadah bagi peserta didik untuk tampil dipanggung yang  lebih wah.

Ia berterima kasih kepada Pemkab Muratara dan semua pihak yang mendukung hingga suksesnya penyelenggaraan Gebyar Pelajar Muratara Batch II pada Kamis 27 Juni 2024. 


Sebagian guru dan pelajar SMPN Muara Rupit foto bersama disela penampilannya yang memukau dalam Gebyar Pelajar Muratara Batch II, Kamis 27 Juni 2024. -Foto : Dokumen -Disdik Muratara

 BACA JUGA:TK Islam Ibnu Shina Lubuklinggau Terapkan Kurikum Merdeka

Kegiatan yang dijaga ketat keamanannya oleh Anggota Polres Muratara itu dibuka dengan penampilan tari oleh para siswa siswi disaksikan ribuan pasang mata diiringi lagu khas Muratara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan