Calon Mahasiswi Universitas Terbuka Dibunuh, Sempat Didatangi Pacar

Kerabat korban saat berada di rumah duka, Dusun 1 Desa Suka Merindu Kecamatan Semidang Aji Kabupaten Ogan Komering Ulu.-Foto : SUMATERAEKSPRES.ID -

SUMSEL, KORANLINGGAUPOS.ID - Meninggalnya Dina Merianti (18) yang diduga korban pembunuhan masih menyisakan duka mendalam bagi keluarga.

Pihak keluarga saat dijumpai di Desa Suka Merindu Kecamatan Semidang Aji Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) berharap pelaku bisa segera tertangkap. 

Bahkan hingga Jumat 9 Februari 2024, keluarga, kerabat dan teman korban masih berdatangan ke rumah duka di Dusun 1 Desa Suka Merindu.

"Tahu ada kejadian Kamis 8 Februari 2024 jam 18.00 sore dapat kabar Dina dibunuh orang," kata Diti, ayuk kandung korban menunduk sedih.

Disebut Diti, adiknya itu rencana akan kuliah UT di Palembang. Sudah mendaftar.

BACA JUGA:Heboh Temuan Bayi Dalam Kardus, Hingga Penangkapan Begal Empat Lawang

Rencana tanggal 27 Februari 2024 nanti akan ikut tes. Jadi bisa kuliah sambil bekerja.

Teman dan keluarga menyebut korban memiliki teman dekat laki laki yang masih bersekolah. Masih satu sekolah di SMAN 9 Ulak Pandan, Kecamatan Semidang Aji.

Disebut kalau teman laki lakinya tersebut sempat datang ke rumah korban pada Rabu 7 Februari 2024.

"Jilam (pacar,red) Dina warga Desa Ulak Pandan, ada datang ke rumah," ujar Epi teman korban. Pada malam harinya teman laki lakinya itu menunggu keluarganya yang sakit.

Bahkan, pada malam kejadian masih sempat berkomunikasi dengan pacarnya tersebut melalui telepon sekitar jam 19.00 WIB.

Di atas tempat tidur juga terlihat handphone yang dalam kondisi dicharge.

BACA JUGA:Warga Muara Lakitan Rugikan PT THB Rp 2,6 Juta

Pihak keluarga juga menyebut kalau Dina merupakan anak pendiam. Jadi tidak percaya kalau ada yang tega dan dendam dengan korban. Bergaul juga dengan teman sekitar kampungnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan