Politisi PKS Lubuklinggau Hj Rosmala Dewi Yakin Hasil yang Terbaik pada Pemilu 2024

Hj Rosmala Dewi menunjukkan jari kelingkingnya yang sudah dicelupkan dalam tinta usai pencoblosan Rabu 14 Februari 2024.-Foto : Hikmah-Linggau Pos

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Rabu, 14 Februari 2024 merupakan hari libur nasional dalam rangka pemungutan suara Pemilu Serentak 2024 dimana penetapan itu disahkan melalui Keputusan Presiden Nomor 10 Tahun 2024.

Tampak suasana di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 03, Rt 03 Kelurahan Taba Lestari, Kecamatan Lubuklinggau Timur 1 berlangsung kondusif tertib dan damai.

Caleg (Calon Legislatif) Anggota DPRD Kota Lubuklinggau Dapil IV Kecamatan Lubuklinggau Timur 1 dan 2 yaitu Hj Rosmala Dewi, S.H nomor urut 01 telah dijadwalkan di TPS 03 yang terletak tak jauh dari tempatnya tinggal.

Sebelum menuju TPS 03, Hj Rosmala mengungkapkan, pada 14 Februari 2024 merupakan hari spesial dan hari yang ditunggu-tunggu bagi dirinya. Dimana ia terlibat sebagai Caleg dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dapil IV Kecamatan Lubuklinggau Timur 1 dan 2. 


Hj Rosmala Dewi, S.H ketika menggunakan hak pilihnya di TPS 03, RT 03 Kelurahan Taba Lestari, Kecamatan Lubuklinggau Timur 1, Rabu 14 Februari 2024.-Foto : Hikmah-Linggau Pos

BACA JUGA:Hj Rosmala Dewi Anggota DPRD Kota Lubuklinggau Reses III 2023

“Hari ini adalah hari yang spesial bagi saya dan juga hari yang ditunggu-tunggu karena saya ikut sebagai kontestan Caleg dari PKS. Tentu secara manusiawi ada perasaan bercampur, ada rasa senang, tegang. Tapi Insyaallah semuanya bisa dikendalikan masih dalam posisi yang tenang saja,” tutur Hj Rosmala Dewi kepada KORANLINGGAUPOS.ID.

Sementara itu, pukul 10.00 WIB Hj Rosmala mulai menuju ke TPS 03 untuk menggunakan hak pilihnya sebagai wujud Warga Negara Indonesia (WNI) yang bijak dan baik.

Setelah tiba di TPS 03, aktivitas di TPS sudah mulai terlihat dengan sejumlah warga yang datang ke sana untuk menyuarakan hak pilihnya pada pemilu 2024.

Usai pencoblosan, Hj Rosmala menyatakan, bahwa dirinya senang karena telah berpartisipasi dalam pemilu serentak 2024 dan merasakan sedikit lega.

BACA JUGA:PKS dan NasDem Lubuklinggau Yakin AMIN Menang Satu Putaran

“Alhamdulillah lega dan senang bisa berpartisipasi atas demokrasi di Indonesia ini yang dilakukan dalam lima tahun satu kali,” ucapnya.

Hj Rosmala berharap supaya warga dapat memahami tata cara mencoblos dengan baik dan benar, sehingga dapat meminimalisir kesalahan. Disamping itu, dirinya juga mengatakan untuk memilih sesuai dengan hati nurani masing-masing, apapun hasilnya itu pasti yang terbaik.

“Mudah-mudahan warga bisa memahami tentang teknis pencoblosan dan bisa menyalurkan pilihannya dengan hati nuraninya dan juga sangat minimal kesalahan yang terjadi,” harapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan