Simak, Cara Mendaftar KIP Kuliah 2024

Siswa menyelesaikan proses pendaftaran di laman KIP Kuliah.-Foto : Dokumen-Kemendikbud RI

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Pendaftaran Program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Merdeka 2024 resmi dibuka hingga 31 Oktober mendatang. Saat ini proses pendaftaran dibuka untuk penerimaan jalur SNBP 2024.

Salah satu syarat untuk mendaftar KIP Kuliah adalah mahasiswa berasal dari kewluarga yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) miliki Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia.

Lalu bagaimana jika mahasiswa tidak masuk dalam daftar tersebut? 

Dijelaskan dalam laman Indonesia Baik, DTKS bisa didaftarkan secara mandiri dan di cek statusnya secara online.

Untuk itu, dikutip KORANLINGGAUPOS.ID dari laman Detik Edu yuk simak berikut cara mendaftar DTKS secara mandiri

DTKS adalah pangkalan data induk masyarakat yang memerlukan pelayanan kesejahteraan sosial, pemberdayaan dan penerima bantuan sosial (bansos), serta potensi dan sumber kesejahteraan sosial.

DTKS dikelola oleh Pusat Data dan Informasi Kesejahteraan Sosial (Pusdatin Kesos) dengan pemutakhiran data oleh pemerintah daerah di seluruh Indonesia melalui Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial-Next Generation (SIKS-NG).

Diketahui DTKS merupakan sumber data yang memuat 40% penduduk yang mempunyai status kesejahteraan sosial terendah. 

BACA JUGA:Ini Kriteria Penerima KIP Kuliah 2024

Mereka nantinya mengikuti berbagai program seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), hingga Bantuan Sosial Tunai (BST).

Untuk pendaftaran secara mandiri, berbagai langkah yang harus dilakukan peserta. Dimulai dengan masyarakat mendaftarkan diri ke desa/kelurahan setempat dengan membawa KTP dan KK.

Setelah terdaftar, akan dilakukan musyawarah tingkat desa/kelurahan untuk membahas kondisi warga yang layak masuk ke dalam DTKS.

Hasilnya akan ditampilkan dalam Berita Acara yang ditandatangani oleh kepala desa/lurah dan perangkat desa lainnya.

Berita Acara ini kemudian digunakan oleh Dinas Sosial untuk melakukan verifikasi dan validasi data dengan instrumen lengkap melalui kunjungan rumah tangga.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan