Peringati Nuzulul Qur'an, Pj Walikota Lubuklinggau Sampaikan Pesan Ini

HADIR - Pj Walikota Lubuklinggau H Trisko Defriyansa saat menghadiri peringatan Nuzulul Qur’an di Masjid Agung As-Salam Kota Lubuklinggau, Sabtu (23/3/2024) malam.- Foto : Diskominfotiksan Kota Lubuklinggau-For Linggau Pos

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID – Setiap bulan Ramadan, umat muslim pastinya akan memperingati Nuzulul Qur’an atau memperingati peristiwa turunya Kitab suci umat islam, Al-quran.

Nuzulul Quran sendiri biasanya dilaksanakan dipertengahan bulan Ramadan.

Di Kota Lubuklinggau sendiri, peringatan Nuzulul Qur’an diperingati di Masjid Agung As-Salam Kota Lubuklinggau, Sabtu (23/3/2024) malam.

Dihadiri langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa dan jajaran pejabat serta ASN dilingkungan Pemkot Lubuklinggau.

BACA JUGA:Selama Ramadan, SDN 33 Lubuklinggau Mengajak Peserta Didik Perbanyak Baca Al-Quran

Dalam kesempatan itu, Pj Walikota H Trisko Defriyansa mengajak, dalam memperingati Nuzulul Quran hendaknya menjadi pengingat kita akan surah Al-Baqarah ayat 185.

Dimana pada bulan Ramadhan, Allah SWT menurunkan Al-Quran sebagai pembeda antara yang hak dan yang bathil.

Ia mengungkapkan, seharusnya peringatan Nuzulul Quran pada 17 Ramadan, namun untuk Kota Lubuklinggau sengaja dilaksanakan pada 13 Ramadan. 

“Tidak jadi masalah, kapan kita memperingatinya. Karena terpenting kita memaknai Nuzulul Quran agar benar-benar dapat dihayati, diresapi, diamalkan dan diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” tegasnya.

BACA JUGA:Ciptakan Kebahagiaan Lewat Tadarus Al-Quran, Bagaimana Caranya? 

Dalam acara tersebut juga diserahkan bantuan dari pengurus Masjid Agung As-Salam dan pengurus Baznas Kota Lubuklinggau berupa paket sembako kepada masyarakat yang berhak menerimanya. 

“Saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pengurus Masjid Agung As-Salam, pengurus Baznas dan para donatur yang telah memberikan bantuan paket sembako, mudah-mudaan ini menjadi amal kebaikan dan pahala bersama,” ungkapnya. 

Peringatan Nuzulul Qur’an juga diisi dengan tausyiah oleh Ustadz Riza Muhammad dari Jakarta yang menyampaikan materi tentang menjemput rezeki rumah tangga yang barokah.

Menurutnya, suami adalah pemimpin dalam rumah tangga.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan