DPPKB Kabupaten Musi Rawas Sukseskan Harganas Tingkat Sumsel, Ini Tujuan Dilaksanakan Harganas

Rabu 17 Jul 2024 - 21:44 WIB
Reporter : MUSLIMIN
Editor : M. YASIN

Selain itu salah satu fungsi keluarga yang ada kita kaitkan dengan gelar dagang. Nantinya gelar dagang dan pameran ini dalam rangka kita berupaya untuk membantu keluarga mengimplementasikan fungsi ekonomi.

Bahwa kewajiban untuk mencari nafka itu memang kepala keluarga.

Tapi seorang istri itu boleh asal diperkenankan untuk membantu suami untuk meningkatkan pendapatan keluarga.

Itu semua dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Jadi setiap keluarga diharapkan bisa melakukan usaha produktif keluarga, dengan cara pendekatan keluarga, jadi ada beberapa rangkaian kegiatan dalam rangka membina usaha produktif keluarga.

BACA JUGA:KBIHU Armina Mulai Sosialisasi Manasik Haji Kepada JCH Ini Kelebihannya 

Mulai dari kita memberikan akses, kepada keluarga-keluarga yang kurang mampu untuk mendapatkan kemampuan.

Yang pertama untuk mendapatkan kemampuan bagaimana cara melakukan usaha, kemudian keterampilan apa yang harus dimiliki para keluarga ini sebagai bekal mereka untuk membuka usaha.

Kemudian jika sudah mempunyai keterampilan, untuk produksinya itu bagaimana, pemasarannya.

Ini juga dilakukan dengan proses kemitraan jadi harus bermitra, jadi beberapa keluarga yang kita bina yang melalui beberapa kegiatan kelompok kegiatan seperti di BKKBN itu kelompok usaha peningkatan pendapatan keluarga Akseptor, jadi kita lebih fokus kepada keluarga yang menjadi peserta KB.

BACA JUGA:Hasil Invetarisir DPMD Jumlah Kades yang Diperpanjang Masa Jabatan 167

Kalau di PKK itu ada UP2K, sebenarnya antara PKK dan UPPKA itu sama.

Kalau dipanjangkan itu UP2K itu Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga. Sasarannya juga sama jadi kalau tujuan nya itu sama kenapa tidak kita satukan saja.

Kita integrasikan walaupun dalam laporan memakai format masing-masing, PKK itu UP2K kalau BKKBN itu UPPKA walaupun dilaporkan itu satu kelompok, dan dibina bersama-sama.

Terintegrasi terpadu, nah kemudian kita mengharapkan mitra, misalkan untuk meningkatkan kemampuan itu siapa mitra yang terkait bahkan mitra ini tidak hanya dari pemerintahan, kebetulan dalam kegiatan gelar dagang ini itu ada, distributor, UMKM ini juga bisa menjadi mitra, baik itu mitra UP2K maupun UPPKA yang kita bina.

BACA JUGA:DPPKB Musi Rawas Siap Sukseskan Harganas Tingkat Provinsi Sumsel

Kategori :