Prediksi AC Milan vs Dortmund: Liga Champions, Live TV Apa? Simak Skor H2H,

Senin 27 Nov 2023 - 22:21 WIB
Reporter : Admin
Editor : Mustofa Kamal

BACA JUGA:Prediksi Prancis U17 vs Mali U17: Semifinal Piala Dunia U17, Live di Mana? The Eagles Wajib Diwaspadai

"Kami tahu bagaimana harus mempersiapkan diri di pertandingan seperti ini. Kami akan membutuhkan banyak energi dan kualitas karena kami akan bertemu tim yang mampu mengalahkan Newcastle dalam dua pertandingan terakhir. Dortmund saat ini juga merupakan pemuncak klasemen," kata pelatih Stefano Pioli kepada Milan TV.(IR/PET)

Head to Head (H2H) Milan vs Borussia Dortmund:

Hasil imbang 0-0 di pertemuan pertama lalu masih membuat belum ada tim yang mengungguli satu sama lain dalam sejarah pertemuan keduanya. Total, AC Milan dan Dortmund pernah bertemu 8 kali baik di UCL, UEL, maupun laga uji coba.

Hasilnya adalah masing-masing meraih 3 kemenangan dan sisanya berakhir imbang. Tapi khusus di Liga Champions, Milan unggul dengan catatan 2 kemenangan, 2 imbang, dan sekali kalah.

5 Pertemuan Terakhir Milan vs Borussia Dortmund:

  • 05-10-2023: Borussia Dortmund vs Milan 0-0
  • 18-07-2017: Milan vs Borussia Dortmund 1-3
  • 18-03-2003: Milan vs Borussia Dortmund 0-1
  • 11-12-2002: Borussia Dortmund vs Milan 0-1
  • 11-04-2002: Milan vs Borussia Dortmund 3-1

BACA JUGA:Hebat ! Atlet Lemkari Muratara Borong Banyak Medali, di Kejurda Karate se-Sumsel

5 Pertandingan Terakhir Milan:

  • 26-11-2023: Milan vs Fiorentina 1-0
  • 11-11-2023: Lecce vs Milan 2-2
  • 08-11-2023: Milan vs PSG 2-1
  • 05-11-2023: Milan vs Udinese 0-1
  • 30-10-2023: Napoli vs Milan 2-2

5 Pertandingan Terakhir Dortmund:

  • 25-11-2023: Dortmund vs M'Gladbach 4-2
  • 11-11-2023: Stuttgart vs Dortmund 2-1
  • 08-11-2023: Dortmund vs Newcastle 2-0
  • 05-11-2023: Dortmund vs Bayern Munchen 0-4
  • 02-11-2023: Dortmund vs Hoffenheim 1-0

Perkiraan Susunan Pemain AC Milan vs Borussia Dortmund:

Setelah absen di Serie A melawan Fiorentina, Olivier Giroud diyakini akan turun sebagai starter di laga ini. Tapi beberapa pemain andalan AC Milan seperti Rafael Leão, Ismaël Bennacer, Pierre Kalulu, dan Simon Kjær dikabarkan masih absen karena cedera.

Dortmund di sisi lain diprediksi akan kembali bertumpu pada Niclas Füllkrug di lini depan. Selalu mencetak gol di 3 laga terakhir bersama. klub seolah menjadi jaminan satu tempat di tim inti bagi striker berusia 30 tahun itu.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Semi final, Daftar Tim Lolos & Prediksi Final! Mungkinkah Argentina vs Prancis?

  • AC Milan (4-3-3): Mike Maignan; Davide Calabria, Malick Thiaw, Fikayo Tomori, Théo Hernandez; Tijjani Reijnders, Yunus Musah, Ruben Loftus-Cheek; Samuel Chukwueze, Christian Pulisic, Olivier Giroud. Pelatih: Stefano Pioli
  • Borussia Dortmund (4-2-3-1): Gregor Kobel; Julian Ryerson, Mats Hummels, Nico Schlotterbeck, Ramy Bensebaini; Emre Can, Marcel Sabitzer; Julian Brandt, Donyell Malen, Marco Reus; Niclas Füllkrug. Pelatih: Edin Terzić

Live Streaming AC Milan vs Borussia Dortmund:

Jika tidak ada perubahan jadwal pertandingan, duel Liga Champions AC antara Milan vs Borussia Dortmund di Stadion San Siro, Milan, Italia, dapat Anda saksikan live di Vidio, Rabu 29 November 2023 pukul 03.00 WIB. Selain itu Anda juga bisa mengikuti laga ini melalui live score di laman UEFA.

Untuk dapat menyaksikan Liga Champions 2023-24 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan.

Kategori :