Kantor ATR/BPN Kota Lubuklinggau Tuntaskan Program PTSL 2024

Rabu 31 Jul 2024 - 14:50 WIB
Reporter : DHAKA R PUTRA
Editor : DHAKA R PUTRA

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Kantor Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Kota Lubuklinggau telah menuntaskan Program Pendaftaran Tanah Sitematik Lengkap (PTSL) tahun 2024.

Sebanyak 728 sertifikat tanah Program PTSL 2024 yang menjadi target pada tahun 2024 tuntas.

Program sertifikat tanah nasional Presiden RI Joko Widodo melalui Kementerian ATR/BPN tuntas pada Juli 2024.

Kepala Kantor ATR/BPN Kota Lubuklinggau, Dhona Fiermansyah Lubis melalui Ketua PTSL, Febriyanto mengatakan sebanyak 728 sertifikat tanah yang masuk dalam program PTSL 2024 tuntas.

BACA JUGA:ATR/BPN Lubuklinggau dan Kejari Lubuklinggau Kerjasama Penanganan Hukum Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara

BACA JUGA:Sertifikat Tanah Elektronik Diterapkan BPN Musi Rawas, Jangan Kaget Cukup Selembar Saja ini Bentuk

"Ini berkat optimistis tim yang melaksanakn tugas, hingga terselesaikan hanya dalam Waktu pertengahan tahun," ungkap Febriyanto usai rapat Penuntasan Program PTSL 2024, Selasa 30 Juli 2024.

Ada beberapa wilayah yang telah masuk program PTSL 2024 ini dari 72 kelurahan yang ada di Kota Lubuklinggau 52 kelurahan masuk lokasi.

Dengan telah tuntasnya program PTSL 2024 ini Febriyanto juga menyampaikan, program pts ini diperuntukan bagi pemilik tanah yang memang belum memililki sertifikat.

"Program PTSL ini merupakan program pemerintah memang ditujukan untuk masyarakat untuk mengetahui program PTSL bisa tanyakan langsung dengan kelurahan atau perangkat desa/keluarhan," ungkapnya.

BACA JUGA:BPN Musi Rawas Terapkan Sertifikat Tanah Elektronik, Sudah Tahu Belum Kelebihannya?

BACA JUGA:AHY Dilantik Menteri ATR BPN Hari Ini, Hadi Tjahjanto Menkopolhukam

Tentu jika program ini ada, tentu BPN akan langsung melakukan sosialisasi ke kelurahan dan ini harus diikuti oleh masyarakat yang menginginkan sertifikat tanah.

"Tentu masyarakat yang berkena mengikuti program PTSL ini bisa langsung tanyakan ke kelurahan setempat," jelasnya.

Kategori :