MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-79 pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) tingkat Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas, mulai melaksanakan latihan bersama.
Untuk latihan Paskibraka dilaksanakan di lapangan Sepak Bola Kelurahan B Srikaton Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas.
Latihan baru dimulai pada hari Kamis, 1 Agustus 2024.
Camat Tugumulyo Sujatmiko S.Si, M.Pd melalui Sekertaris Camat (Sekcam) Santi Oktarina, SE, M.Si menjelaskan hari pertama dilakukan latihan bersama anggota Paskibraka tingkat kecamatan Tugumulyo.
BACA JUGA:Keren, Pelajar SMAN Karang Jaya Muratara Terpilih jadi Paskibraka Provinsi Sumsel 2024
Untuk jumlah paskibraka yang mengikuti latihan ini berjumlah sebanyak 72 orang dari SMA/SMK/Ma yang ada di Kecamatan Tugumulyo.
Ke 72 anggota Paskibraka ini merupakan hasil dari seleksi pada tanggal 26-27 Juli 2024 yang lalu.
"Untuk yang mengikuti seleksi pada saat itu sebanyak 147 Siswa perwakilan dari delapan SMA/SMK/Ma yang ada di Kecamatan Tugumulyo," jelasnya lepada KORANLINGGAUPOS.ID.
Ia menambahkan dari 72 anggota Paskibraka ini ada yang mengundurkan diri atau tidak mampu untuk mengikuti latihan akan kita ganti dengan lain, "Mungkin anak yang tidak masuk seleksi kemarin akan kita panggil lagi," jelasnya.
BACA JUGA:Keren, Pelajar SMAN Rupit Muratara Lolos Seleksi Paskibraka Provinsi Sumsel 2024
“Yang jelas jika ada diantara anggota Paskibraka ini fisiknya tidak kuat akan kita ganti, apa lagi seperti saat ini cuaca ekstrim sangat panas sekali,” tambahnya.
Untuk pelatih Paskibraka tingkat Kecamatan Tugumulyo dari anggota TNI dan Polri Yang berjumlah 4 orang.
"Kami berharap kedepannya untuk anggota Paskibraka semoga nantinya di tanggal 17 Agustus mereka sukses melakukan pengibaran bendera merah putih dan penurunan nya itu bisa berjalan dengan apa yang diinginkan," harapnya.