Kakanwil Pastikan Pelayanan WBP Baik dalam Kunjugian ke Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti

Rabu 07 Aug 2024 - 13:35 WIB
Reporter : DHAKA R PUTRA
Editor : DHAKA R PUTRA

MUSIRAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sumsel, Ilham Djaya kunjungan ke Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Rabu 7 Agustus 2024.

Dalam kunjungannya, Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya didampingi Kasubbag Humas, RB dan TI, Hamsir disambut langsung oleh Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama beserta pejabat struktural lainya.

Pada kunjungan tersebut , Ilham Djaya memantau pelayanan yang ada Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti.

Ia menyempatkan mengunjungi dapur Lapas untuk memastikan pemenuhan pelayanan terhadap WBP berjalan baik.

BACA JUGA:Pastikan Layanan Kesehatan Baik, Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Kontrol Klinik Lapas

BACA JUGA:Lapas Lubuklinggau Ikuti Launching Webniar Series I BPSDM Hukum dan HAM

Ilham Djaya juga menekankan pentingnya kerapian dan kebersihan di lingkungan Lapas terutama di dapur umum agar dapat selalu dijaga dengan baik.

"Kebersihan di dapur umum harus selalu dijaga untuk memastikan kesehatan dan kebersihan makanan yang disajikan," ungkapn ilham djaya.

Ilham Djaya juga meninjau sarana prasarana yang terdapat di klinik lapas.

Ia menjelaskan bahwa sarana dan prasarana yang memadai sangat penting untuk mendukung proses pemberian layanan kesehatan yang maksimal.

BACA JUGA:Lapas Lubuklinggau Ikuti Launching Webniar Series I BPSDM Hukum dan HAM

BACA JUGA:Warga Binaan Lapas Kelas IIA Lubuklinggau Panen 1,7 Ton Lele Berkualitas

Walaupun mereka berstatus WBP tapi tetap pelayanan dasar seperti kesehatan wajib diberikan.

Tentu klinik lapas Narkotika Muara Beliti akan terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi para WBP.

"Saya sangat mengapresiasi perubahan -perubahan yang terus di tingkatkan di lapas Narkotika Muara Beliti," jelasnya.

Kategori :