Pj Wali Kota Lubuk Linggau Tegaskan Tak Ada Titipan dalam Seleksi Paskibraka, Berikan Materi Kepemimpinan

Senin 12 Aug 2024 - 19:39 WIB
Reporter : Riena Fitriani Maris
Editor : Riena Fitriani Maris

KORANLINGGAUPOS.ID - Dihadapan 75 anggota Paskibraka Kota Lubuk Linggau, Pj Wali Kota Lubuk Linggau H Trisko Defriyansa berikan materi tentang kepemimpinan.

Materi ini ia sampaikan saat menyambangi mereka yang saat ini sedang melaksanakan pemusatan latihan di Hotel Dewinda, Minggu 11 Agustus 2024.

Dikutip dari laman resmi Diskominfotiksan Kota Lubuk Linggau, Trisko memastikan jika perekrutan paskibraka sudah melalui proses seleksi yang cukup ketat.

Ia sendiri pun memastikan tidak ada menitipkan anak atau keluarga pada seleksi tersebut.

BACA JUGA:Sudah Dikarantina, Anggota Paskibraka Kota Lubuk Linggau Bakal Dapat Reward Tabungan Pendidikan

BACA JUGA:Siap Kibarkan Merah Putih HUT RI ke 79, Berikut Daftar Nama 70 Paskibraka Musi Rawas dan 76 Lubuklinggau

"Boleh ditanya tidak ada titipan atau saya rekomendasikan. Kenapa demikian, karena saya mengharapkan hasil yang terbaik, maksimal dan objektif, sehingga nanti mampu bersaing bukan hanya di Lubuk Linggau saja, tapi di kancah Provinsi hingga Nasional,” ungkapnya.

Ia berharap setelah lulus seleksi sebagai paskibraka bisa menjadi motivasi dan semangat anak kedepannya.

Bahkan ia mengharapkan agar Kota Lubuk Linggau kedepan dapat kembali mengirimkan wakil ke tingkat nasional seperti tahun 2023 lalu.

“Selama di pemusatan pelatihan kalian harus diikuti benar-benar apa yang diharapkan oleh para pelatih,” tegasnya.

BACA JUGA:Santri Pesantren Modern Ar-Risalah jadi Paskibraka Kota Lubuklinggau 2024

BACA JUGA:18 Pelajar MAN 1 Model Lubuklinggau Lolos Paskibraka Tingkat Provinsi dan Kota

Sementara Kepala Kesbangpol Lubuk Linggau, Henny Fitrianti menegaskan jika para pasukan pengibar bendera Kota Lubuk Linggau tahun ini juga menerima beberapa materi lainnya selama di pemusatan latihan.

Ada tujuh orang narasumber dalam memberikan materi.

“Latihan sudah mulai akan dilaksanakan menggunakan flooring untuk melihat formasi, dan sudah mulai latihan gabungan,” ungkapnya.

Kategori :