KORANLINGGAUPOS.ID - Aqil baligh atau pubertas merupakan bagian dari perkembangan manusia di bumi ini. Bagaimana dengan masa pubertas?
Masa pubertas yakni masa ketika seorang anak mengalami perubahan fisik, sikap atau perilaku, dan pematangan organ reproduksinya.
Bagi anak laki-laki maupun anak perempuan yang memasuki masa pubertas berarti anak tersebut memasuki tahap remaja.
Dirilis dari situs Sampoerna Academy, pubertas adalah proses perubahan atau perkembangan seorang dari segi fisik menjadi dewasa secara seksual, dan pubertas yang terjadi pada anak perempuan dan anak laki-laki berbeda.
BACA JUGA:Rekomendasi 6 Buah Yang Boleh Dimakan Oleh Penderita Diabetes
BACA JUGA:5 Khasiat Buah Ciplukan Yang Dapat Mencegah Terjadinya Penyakit Kanker dan Ginjal
Biasanya, pubertas pada anak perempuan terjadi lebih cepat pada rentang usia 10 - 14 tahun, sementara pubertas pada anak laki-laki terjadi saat mereka usia 12 - 16 tahun.
Kenapa anak yang pubertas akan mengalami perubahan fisik?
Ternyata perubahan fisik terjadi karena disebabkan karena adanya pengaruh hormon yang dihasilkan.
Seorang anak laki-laki menghasilkan hormon androgen sedangkan hormon estrogen dihasilkan perempuan.
BACA JUGA:10 Vitamin Penambah Nafsu Makan Anak, Solusi untuk Anak Nggak Nafsu Makan
BACA JUGA:5 Khasiat Dari Minuman Teh Hijau, Salah Satunya Dapat Menjaga Kesehatan Otak
Berikut ciri pubertas anak perempuan :
- Anak perempuan yang memasuki masa pubertas ditandai menstruasi pertama atau menarkahe.
- Haid menandakan organ kelamin perempuan (ovarium) telah berfungsi menghasilkan sel telur.
- Kemudian, pubertas pada anak perempuan juga ditandai dengan tumbuh rambut halus di daerah tertentu, seperti pada sekitar alat kelamin dan ketiak.
- Terjadi pembesaran payudara.
- Nantinya pada panggul akan melebar atau membesar.
- Biasanya disertai peningkatan produksi keringat dan timbul jerawat.
Berikut ciri pubertas anak laki-laki:
- Pertama kali mimpi basah yang menunjukkan pematangan sperma atau sel kelamin.
- Terjadinya pertumbuhan rambut halus di tempat tertentu di sekitar alat kelamin maupun ketiak.
- Pada anak laki-laki biasanya suaranya semakin membesar dengan tumbuh jakun dan kumis, jambang, maupun janggut.
- Kemudian dada dan pundak membesar dan makin bidang.
BACA JUGA:Buah Kurma Sikecil Yang Banyak Manfaat Untuk Kesehatan Tubuh