Liga Champion Asia 2023/2024: Jadwal, Tayang TV Apa? Cek Klasemen

Minggu 22 Oct 2023 - 23:00 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - Matchday ke-3 Liga Champions Asia (ACL) 2023/2024 akan diselenggarakan mulai hari Senin hingga Rabu, 23-25 Oktober 2023.

Total pekan 3 ACL 2023/2024 menghadirkan sebanyak 10 partai.

Salah satunya menghadirkan pertandingan Al Hilal vs Mumbai City pada Selasa (24/10/2023) pukul 01.00 WIB, serta Al Nassr vs Al Duhail pada Rabu (25/10/2023) pukul 01.00 WIB.

Dan di laga lainnya duel antara Al Ittihad vs Al Quwa Al Jawiya pada Senin (23/10/2023) pukul 23.00.

KORAN LINGGAU POS EDISI SENIN 23 OKTOBER 2023

Jelang bergulirnya matchday 3, Klasemsen sementara Liga Champions Asia 2023/2024 masing-masing dari Grup A-J dipuncaki oleh Al Ain, Nasaf, Al Jawiya, Navbahor, Al Nassr, Bangkok United, Incheon United, Melbourne City, Kawasaki Frontale, dan Pohan Steelers.

Al Nassr yang diperkuat Cristiano Ronaldo jadi satu-satunya tim asal Liga Arab yang memuncaki klasemen. Saat ini, Al Nassr telah mengemas poin sempurna dari 2 laga awal di Grup E. 

Adapun tim bertabur bintang lainnya asal Arab, yaitu Al Ittihad dan Al Hilal sama-sama menempati urutan ke-2 di Grup C dan D.

Beralih di Grup F, posisi puncak berhasil ditempati wakil Thailand, Bangkok United, yang mengemas poin sempurna di 2 laga. Bangkok jadi satu-satunya tim asal Asia Tenggara yang duduk di posisi teratas jelang pekan 3.

BACA JUGA:Inggris bungkam Italia, Ukraina atasi Malta, Denmark susah payah atasi San Marino

Kesempatan Bangkok United untuk mempertahankan posisi relatif terbuka. Pada Rabu (25/10/2023) pukul 19.00 WIB, Bangkok United akan menantang wakil Hong Kong, Kitchee SC yang sejauh ini belum mengemas poin.

Wakil Asia Tenggara lainnya, Johor Darul Takzim (JDT) mulai memanaskan persaingan di Grup I. Tim asal Malaysia yang diperkuat pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat itu telah menggemas 3 angka dari 2 laga, atau berjarak 3 poin dari Kawasaki Frontale di urutan teratas.

JDT pekan ini akan ditantang wakil Korea Selatan, Ulsan Hyundai, Selasa (24/10/2023) pukul 17.00 WIB. Baik JDT maupun Ulsan sama-sama menggemas 3 poin. Hasil laga nanti pun jadi penentu peringkat mereka pada penutup matchday ke-3.

Jadwal Liga Champion Asia:

Misi melanjutkan kemenangan tengah diusung raksasa Arab Saudi, Al Hilal yang akan menjamu Mumbai City (India) di Stadion King Fahd, Riyadh, pada Selasa (24/10) pukul 01.00 WIB tayang live RCTI serta Vision+.

Kategori :