Siswa SMP N 5 Lubuk Linggau Berprestasi Di Berbagai Ekstrakurikuler

Kamis 10 Oct 2024 - 17:01 WIB
Reporter : RENDI KANDRIANO
Editor : RENDI KANDRIANO

KORANLINGGAUPOS.ID - Eni Erlianti S.Pd sebagai pembina pramuka di SMPN 5 Lubuk Linggau.

SMPN 5 Lubuk Linggau ini terletak di Jalan Gunung Sari, Kelurahan Karya Bhakti, Kecamatan Lubuk Linggau Timur II, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.

Memiliki fasilitas yang cukup lengkap, SMPN 5 Lubuk Linggau sudah mendapatkan Akreditasi A sebagai Sekolah Model Kota Lubuk Linggau.

Jadwal belajar di SMPN 5 Lubuk Linggau ini dimulai dari pukul 07:30 WIB sampai pukul 12:30 WIB, dan jadwal istirahatnya pada pukul 10:10 WIB.

BACA JUGA:SMP Al Ikhlas Lubuk Linggau Unggulkan Ekskul Pramuka

BACA JUGA:SMP Muhammadiyah Sumber Harta Musi Rawas Punya Program Unggulan Muhadhoroh dan Tahfidz Juz 30 Al Qur'an


SMPN 5 Lubuk Linggau-Foto :-RENDI KANDRIANO

Ia mengatakan saat ini untuk kelas VII dan VIII, sudah menggunakan kurikulum merdeka, dan untuk kelas IX masih menggunakan kurikulum K-13.

Memiliki beberapa ekstrakulikuler (ekskul) seperti pramuka, paskibra, seni tari, pencak silat, dan rohis.

“Alhamdulillah saat ini kita memiliki siswa yang berprestasi diberbagai bidang ekskul seperti pramuka dan pencak silat,” kata Eni Erlianti S.Pd, saat dibincangi oleh KORANLINGGAUPOS.ID, Kamis 10 Oktober 2024.

Jumlah siswa di sekolah ada 850 siswa, keseluruhan dari kelas VII, VIII dan IX, dan jumlah gurunya ada 44 guru yang aktif mengajar di SMPN 5 Lubuk Linggau.

BACA JUGA:Edufair Tampilkan hasil Kreativitas Santri SMP Ar-Risalah Lubuk Linggau

BACA JUGA:Pengurus OSIS SMP dan SMA Periode 2024-2025 Ponpes Modern Al Ikhlas Lubuk Linggau Resmi Dilantik


SMPN 5 Lubuk Linggau-Foto :-RENDI KANDRIANO

Eni Erlianti S.Pd mengatakan bahwa eskul pencak silat elang putih dari SMPN 5 Lubuk Linggau ini baru mendapat juara 1,2, dan 3.

“10 orang yang dikirim untuk ikut perlombaan, 9 orang yang mendapatkan juara,” ungkap Eni Erlianti S,Pd.

Siswa kelas VII, VIII, dan IX bagi yang minat bisa ikut eskul apa saja.

Harapan Eni Erlianti S.Pd untuk siswanya semoga terus berkembang dan tidak untuk tawuran, bahkan merubah akhlaknya lebih baik lagi supaya tidak terpengaruh oleh era globalisasi.

BACA JUGA:Oknum Pelajar SMP Diduga Bullying, Bikin Heboh Musi Rawas

BACA JUGA:Kabar Gembira! Tambahan Penghasilan bagi Guru TK, SD, SMP dan SMA Sebesar Rp300 Ribu per Bulan, Cek Syaratnya

Ia mengatakan kepada para pembina eskul, wajib untuk melihat perkembangan anak dari tahun ke tahun apakah mendapatkan peningkatan, dan Eni Erlianti S.Pd mengusahakan program kedepannya harus menjadi generasi yang serba bisa.

“Untuk pembangunan kedepannya semoga tercapai, kita akan membangun aula untuk pertemuan pertemuan eskul, jadi kedepannya tidak lagi menggunakan ruangan,” tutur Eni Erlianti S.Pd.

Kategori :