Pelampiasan Tango, Argentina vs Peru, WCQ 2026 CONMEBOL, Jadwal, Prediksi, Head to Head & Line-up Pemain

Senin 18 Nov 2024 - 16:38 WIB
Reporter : KAMAL
Editor : KAMAL

KORANLINGGAUPOS.ID - Jadwal pertandingan Kualifikasi Piala Dunia (WCQ) 2026 Zona CONMEBOL menghadir duel sengit antara Argentina vs Peru.

Laga seru antara Argentina vs Peru dalam jadwal pertandingan Kualifikasi Piala Dunia (WCQ) 2026 Zona CONMEBOL akan digelar pada Rabu 20 November 2024 pukul 07.00 WIB.

Jalannya pertandingan di Stadion La Bombonera, Buenos Aires antara Argentina vs Peru dalam jadwal pertandingan Kualifikasi Piala Dunia (WCQ) 2026 Zona CONMEBOL dapat disaksikan via live streaming Vision+ saluran Soccer Channel.

Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia (WCQ) 2026 Zona CONMEBOL akan menjadi pelampiasan La Albiceleste (julukan Argentina) usai menelan kekalahan atas Paraguay.

BACA JUGA:H2H Indonesia vs Arab Saudi: Sudah Waktunya Garuda Menang? Kualifikasi Piala Dunia 2026, Live di Mana?

BACA JUGA:Italia vs Prancis: Nodai Rekor Les Bleus, UNL 2024, Grup 2 Liga A, Live di Mana?

Prediksi Argentina vs Peru:

Seperti diketahui dalam pertandingan matchday 11 pada Jumat 17 November 2024 lalu, Lionel Messi dan kolega harus takluk atas Paraguay dengan skor 2-1.

Meski menelan kekalahan, posisi La Albiceleste di puncak klasemen tetap aman namun membuat jarak dengan tim dibawahnya semakin dekat.

Dari peringkat runner-up yang dihuni Uruguay, kini Argentina hanya selisih tiga angka.

BACA JUGA:Cek Jadwal Pertandingan Indonesia vs Arab Saudi & Temukan Link Nonton Streaming di Sini

BACA JUGA:Portugal vs Polandia, Misi Selecao Lolos 8 Besar, UNL A 2024/2025, Tayang Malam Ini Jam Berapa? Live di Mana?

Untuk itu menjamu Peru, tuan rumah Argentina wajib meraih kemenangan dan sekaligus menjaga jarak dari Uruguay.

Pasalnya Los Incas (julukan Peru) saat ini tertatih-tatih di peringkat sembilan klasemen WCQ CONMEBOL.

Peru hingga matchday 11 baru mengumpulkan tujuh angka.

Kategori :