KORANLINGGAUPOS.ID - Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan fondasi penting bagi perkembangan anak di masa depan.
Di era globalisasi ini, kemampuan berkomunikasi dalam berbagai bahasa menjadi keterampilan yang sangat berharga.
PAUD Melati, salah satu lembaga pendidikan anak usia dini di Lubuk Linggau, memahami pentingnya hal ini dan telah menerapkan program memperkenalkan multibahasa untuk anak didiknya.
PAUD Melati berada di Jalan Depati Said, Kecamatan Lubuk Linggau Barat II, Kota Lubuk Linggau, Sumatera Selatan.
BACA JUGA:PAUD Melati Lubuk Linggau Latih Kreativitas Anak dengan Permainan Edukatif yang Menyenangkan
BACA JUGA:PAUD Melati Lubuklinggau Fokus Mengembangkan Kecerdasan Anak
Saat dibincangi oleh wartawan KORANLINGGAUPOS.ID, beberapa waktu lalu, Raudatul Jannah, S.Ag selaku Kepala PAUD Melati mengatakan PAUD Melati memberikan pembelajaran untuk mempelajari beberapa bahasa.
"PAUD Melati terus berupaya untuk memberikan pembelajaran untuk anak didik agar dapat mempelajari secara umum tiga bahasa, yaitu bahasa Indonesia, bahasa Inggris maupun bahasa Arab," tuturnya.
Program ini dirancang agar anak-anak dapat mempelajari tiga bahasa, yaitu bahasa Indonesia, bahasa Arab, dan bahasa Inggris, sejak usia dini.
" Pembelajaran meliputi materi seperti berhitung, nama anggota tubuh, nama benda-benda, dan lain sebagainya yang secara umumnya saja,"ungkapnya.
BACA JUGA:Catat, ini Jadwal dan Syarat Lengkap Daftar SPAN-PTKIN 2025
BACA JUGA:Pelajar MA Ma’arif NU Musi Rawas Raih Prestasi dalam Festival Qur'ani 2024 se- Sumsel dan Bengkulu
PAUD Melati didirikan dengan tujuan untuk memberikan pendidikan yang komprehensif dan berkualitas tinggi bagi anak-anak.
Dengan metode pembelajaran yang inovatif dan lingkungan yang mendukung, PAUD Melati berkomitmen untuk mengembangkan potensi anak-anak secara holistik.
Salah satu program unggulan PAUD Melati adalah program pembelajaran multibahasa yang membantu anak-anak memahami dan menggunakan lebih dari satu bahasa dalam kehidupan sehari-hari.