Viral Isi E-Toll Rp 500 Ribu Gratis, Begini Penjelasan Resmi PT Jasa Marga

Jumat 24 Jan 2025 - 09:35 WIB
Reporter : MUHAMMAD HIDAYAT
Editor : MUHAMMAD HIDAYAT

“Kami berkomitmen penuh untuk menjaga kepercayaan masyarakat dan memastikan informasi yang diterima publik berasal dari sumber resmi,” tambah Lia.

Untuk membantu masyarakat terhindar dari hoaks, berikut beberapa panduan yang dapat diikuti:

1. Periksa Sumber Informasi

Pastikan informasi berasal dari akun resmi PT JMTO.

BACA JUGA:Ketua DPP PDIP Sumsel : Tak Ada Toleransi Bagi Kader Pembelot dalam Pilkada Serentak 2024

2. Waspadai Pesan yang Meminta Data Pribadi

PT JMTO tidak pernah meminta informasi pribadi pengguna melalui pesan pribadi atau tautan mencurigakan.

3. Cermati Bahasa yang Digunakan

Informasi resmi biasanya disampaikan dengan bahasa formal dan tanpa kesalahan ejaan atau tata bahasa.

BACA JUGA:Kendaraan yang Melintasi Tol Trans Sumatera Meningkat 45 Persen

4. Periksa Tautan Sebelum Mengklik

Pastikan URL berasal dari domain resmi perusahaan untuk menghindari tautan phishing.

5. Hubungi Layanan Resmi

Jika ragu, masyarakat dapat menghubungi Call Center Jasa Marga di 14080 atau mengirim email ke support@jmto.co.id untuk memverifikasi kebenaran informasi.

Hoaks mengenai program E-Toll gratis ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu berhati-hati terhadap informasi yang tidak jelas sumbernya. 

BACA JUGA:Saldo E-Toll Kurang Saat di Gerbang Tol? Jangan Mundur Segera Lakukan Ini

Kategori :