MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Medco E & P Indonesia (Medco E&P) dan Sele Raya Merangin Dua (SRMD), Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang beroperasi di bawah pengawasan SKK Migas bersama PWI Musi Rawas mengadakan Safari Ramadan 1446 Hijriah.
Safari Ramadan 2025 ini dilakukan menyalurkan paket bantuan sembako bagi warga kurang mampu di SP9 Kelurahan Bangun Jaya dan Desa Pelawe, Kecamatan BTS Ulu, Kabupaten Musi Rawas pada Senin 10 Maret 2025.
Program Berbagi dalam rangkaian kegiatan Safari Ramadan 1446 H tersebut menunjukkan kepedulian perusahaan kepada masyarakat di sekitar wilayah operasi.
Officer Relation Communication & Enhancement Area 1 Medco E&P Indonesia Robby Wijaya dan Public Relation Sele Raya Merangin Dua, Tanheri bersama Ketua PWI Musi Rawas Jhuan Silitonga menyerahkan secara langsung paket bantuan sebagi ke warga kurang mampu.
BACA JUGA:SKK Migas Apresiasi Upaya Pemkab Muba Perjuangkan Tata Kelola Sumur Minyak
Penyerahan tersebut diterima Sekretaris Lurah Bangun Jaya Fajarudin, S.IP. dan Sekretaris Desa Pelawe, Eniko serta perwakilan penerima manfaat di Kantor Lurah Bangun Jaya dan Balai Desa Pelawe.
Dalam kesempatan tersebut, Jhuan Silitonga mengapresiasi kolaborasi Program Ramadan berbagi yang diinisiasi Medco E&P Indonesia dan SRMD.
Program ini juga selaras dengan salah satu program PWI Musi Rawas yakni PWI Peduli Musi Rawas.
Menurut Jhuan, kegiatan Ramdhan Berbagi ini menyasar kepada masyarakat tidak mampu yang berada di wilayah operasi perusahaan.
BACA JUGA:Bentuk Rasa Kepedulian, Polsek Muara Beliti Bagikan Sembako ke Warga Kurang Mampu
‘’Kami PWI Musi Rawas sangat mengapresiasi kolaborasi dan sinergitas yang terus terbangun bersama perusahaan Migas di Musi Rawas.
Kegiatan ini sangat bermanfaat apalagi kita laksanakan di Bulan Suci Ramadhan 1446 H," ujarnya.
Selain itu kata Jhuan, kedepan PWI Musi Rawas juga akan melaksanakan kegiatan yang berhubungan dengan peningkatan kapasitas wartawan dalam tugas profesi.