Ketua IKADI Lubuk Linggau Ustadz Raji : Guru itu Cahaya Ilmu dan Ibadah

Jumat 14 Mar 2025 - 22:51 WIB
Reporter : YULMI PRANSISKA
Editor : SULIS

"Guru tidak hanya mentransfer pengetahuan, tetapi juga membentuk karakter dan masa depan anak didik. Dalam menjalankan peran ini, guru diharapkan selalu ingat bahwa setiap usaha yang mereka lakukan, setiap kesulitan yang mereka hadapi, dan setiap ilmu yang mereka tanamkan, akan menjadi ladang pahala yang abadi,"ungkapnya.

Seperti yang disampaikan oleh Ustadz Raji, selama ilmu yang diajarkan tersebut terus diamalkan, maka pahala untuk guru pun tidak akan pernah terputus.

Tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Raji telah memberikan inspirasi dan motivasi yang sangat berarti bagi para guru yang hadir. 

BACA JUGA:Tunjangan Guru Siap Cair 21 Maret 2025, Segera Lakukan Validasi Rekening di InfoGTK

BACA JUGA:8 Kondisi yang Bisa Menghentikan Pencairan TPG 2025, Guru Wajib Tahu!

Melalui pesan-pesan yang disampaikan, beliau tidak hanya mengingatkan pentingnya peran guru dalam mentransfer ilmu, tetapi juga menekankan dimensi spiritual yang melekat pada profesi tersebut.

Bagi para guru, pesan ini menjadi pengingat bahwa di tengah segala tantangan yang dihadapi, ada pahala besar yang menanti, selama mereka menjalankan tugasnya dengan sabar dan ikhlas. 

Ceramah Ustadz Raji seakan menjadi penyemangat bagi mereka untuk terus menjalani profesi mulia ini dengan penuh dedikasi dan semangat.

Kategori :