Bisnis Cilok di Lubuklinggau, Modal Kecil Untung Gede

Selasa 02 Jan 2024 - 18:18 WIB
Reporter : HIKMAH
Editor : SULIS

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Kata cilok adalah lakuran dari kata dalam Bahasa Sunda, yaitu aci yang memiliki arti tapioka dan dicolok.

Artinya, lidi yang menusuk aci tersebut. 

Tak hanya di kota-kota sekitar Jawa Barat. Cilok ternyata juga jadi camilan yang disukai masyarakat Kota Lubuklinggau, provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dan sekitarnya.

Sejak tahun 2021, cilok menjadi salah satu camilan yang mudah kita jumpai di setiap jalanan Kota Lubuklinggau.

BACA JUGA:Santap Sambal Matah Khas Bali di Lubuklinggau Bisa Free Es Teh


Edi ketika meracik cilok pesanan pelanggan.-Foto : Hikmah/-Linggau Pos

Di mana camilan bulat kecil ini sangat digemari semua kalangan tanpa memandang usia. 

Jualan cilok menjadi salah satu ide bisnis yang patut untuk dicoba karena peminatnya yang tinggi sehingga sasaran konsumennya lebih luas.

Hal ini sama seperti yang dilakukan Edi.

Saat ditemui KORANLINGGAUPOS.ID, Selasa 2 Januari 2024, ia mengatakan memilih usaha cilok karena modal tidak perlu besar.

BACA JUGA:Catat Tanggalnya Safari Dakwah Bersama Ustadz Mufy Thalib Lc di Kota Lubuklinggau


Edi membubuhkan bumbu untuk menambah lezat cilok buatannya.-Foto : Hikmah/-Linggau Pos

Edi mengungkapkan, ia berjualan cilok karena terinspirasi dari beberapa video di YouTube.

Kala itu ia memang ingin mencari usaha apa yang modal kecil tapi bisa menghasilkan hasil yang cukup menguntungkan.

Akhirnya, Edi dan istrinya mantap memulai usaha cilok.

Kategori :