Kepolisian Resor (Polres) Kota Lubuk Linggau dibawah pimpinan AKBP Indra Arya Yudha menerima penghargaan dari Ombudsman RI.
KORANLINGGAUPOS.ID - Prestasi gemilang didapat Polres Lubuk Linggau dan dicatat Polri dengan meraih peringkat ke-5 dalam penilaian pelayanan publik oleh Ombudsman RI tingkat Kepolisian Resor Se-Sumatera Selatan tahun 2023.
Kapolres Lubuk Linggau, AKBP Indra Arya Yudha, turut hadir dalam acara tersebut dan menyampaikan rasa bangga atas capaian yang diraih oleh jajaran Polres Lubuk Linggau.
“Peringkat ke-5 ini adalah hasil kerja keras dan komitmen seluruh anggota Polres Lubuk Linggau dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tutur AKBP Indra.
BACA JUGA:Begini Ketegasan Kapolres Lubuklinggau dalam Menindak Penjual Maupun Pengguna Knalpot Brong
Kapolres Lubuk Linggau, AKBP Indra Arya Yudha (kanan) saat menerima penghargaan dari Ombudsman RI di Palembang, Rabu 24 Januari 2024.-Foto : Dokumen-Polda Sumsel
Di mana, terdapat beberapa penilaian yang dilakukan oleh Ombudsman RI yaitu mencakup berbagai aspek pelayanan publik, termasuk responsivitas, kecepatan, dan kualitas layanan yang diberikan oleh Polres Lubuk Linggau kepada masyarakat.
Prestasi tersebut menegaskan komitmen Polres Lubuk Linggau dalam memberikan pelayanan yang berkualitas dan sesuai dengan standar pelayanan publik.
“Pencapaian ini akan menjadi dorongan bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan mendekatkan diri kepada masyarakat. Kami berkomitmen untuk selalu memberikan yang terbaik demi terciptanya keamanan dan kenyamanan bagi seluruh masyarakat Lubuk Linggau,” ungkap AKBP Indra Arya Yudha.
Dengan peringkat ke-5 ini, Polres Lubuk Linggau menunjukkan dedikasinya dalam menciptakan pelayanan publik yang efisien, transparan, dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.
BACA JUGA:Dapat Perhatian dari Bapak Asuh, Ibunda Alta : Terima Kasih Pak Kapolres Lubuklinggau
Prestasi ini juga memberikan motivasi bagi seluruh anggota Polres untuk terus berinovasi dalam memberikan layanan yang terbaik di masa mendatang.
Pengumuman tersebut dibacakan langsung pada rapat tahunan Reformasi Birokrasi Polri yang digelar di Palembang Rabu, 24 Januari 2024.(*)